sebutkan 5kelebihan dari masing masing sistem ekonomi​

Berikut ini adalah pertanyaan dari anggitanuroktiani05 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sebutkan 5kelebihan dari masing masing sistem ekonomi​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Kelebihan Sistem Ekonomi Tradisional :

- Tujuan sistem ekonomi ini adalah memenuhi kebutuhan hidup, bukan mencari keuntungan. Sehingga memiliki sifat kekeluargaannya yang sangat erat. Meski sifat kekeluargaan ini biasanya hanya muncul diantara orang-orang yang sudah saling mengenal dalam waktu lama.

- Jarang terjadi kecurangan atau saling menjegal demi keuntungan salah satu pihak. Karena memiliki sifat kekeluargaan, ancaman persaingan tidak sehat juga dapat ditekan seminimal mungkin terhadap berbagai jenis-jenis badan usaha yang ada.

- Rendahnya tingkat kesenjangan ekonomi karena pendapatan antar individu cukup merata

- Pemerintah sekadar menjadi pengawas saja dan tidak melakukan monopoli.

Kelebihan Sistem Ekonomi Komando :

- Pemerintah mudah melakukan pengawasan dan pengendalian harga barang di pasar, saat terjadi masalah akan lebih mudah diatasi karena pemerintah memiliki semua data terkait perekonomian.

- Pemerintah dapat mengendalikan berbagai permasalahan ekonomi seperti tingginya pengangguran, kemiskinan, inflasi, dan lain-lain sebab ia berperan sebagai pengontrol.

- Tidak terjadi kesenjangan sebab semua masyarakat memiliki kondisi ekonomi yang relatif stabil.

- Pemerataan pendapatan dapat tercapai dan lebih jarang mengalami krisis ekonomi Karena kesenjangan pendapatan, pengangguran, inflasi dapat ditangani dengan lebih baik, alhasil negara penganut sistem ini jarang mengalami krisis.

- Mudah dikontrol aktivitas ekonominya tak hanya pada produksi, tapi juga distribusi, dan konsumsi karena pemerintah paham betul tentang arus barang dan jasa.

Kelebihan Sistem Ekonomi Campuran :

- Fluktuasi ekonomi menjadi lebih terjaga dan stabil.

- Hak perekonomian individu bisa diakui serta didukung oleh pemerintah.

- Dalam sektor ekonomi, pihak swasta dan pemerintah dapat dibedakan secara jelas.

Kelebihan Sistem Ekonomi Sosialis :

- Semua kegiatan dan masalah ekonomi dikendalikan oleh pemerintah sehingga pemerintah mudah melakukan pengawasan terhadap jalannya perekonomian.

- Tidak ada kesenjangan ekonomi antara si kaya dan si miskin, karena distribusi pemerintah dapat dilakukan secara merata.

- Pemerintah juga dapat lebih mudah melakukan pengaturan terhadap barang dan jasa yang akan diproduksi sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Selain itu Pemerintah juga lebih mudah ikut campur dalam pembentukan harga.

Kelebihan Sistem Ekonomi Liberal :

- Mudah meningkatkan atau menumbuhkan produktivitas terhadap kualitas produk yang akan diproduksi dan dijual.

- Pengusaha dapat meningkatkan jiwa kreativitasnya dengan cara berinovasi terhadap produk yang diproduksi.

- Hanya berfokus pada keuntungan diri sendiri atau kelompok saja.

- Keuntungan menjadi prioritas utama, sehingga dapat dijadikan sebagai motivasi dalam membangun usaha.

Kelebihan Sistem Ekonomi Kerakyatan :

- Setiap sumber daya dan keuangan negara yang akan digunakan melalui proses musyawarah lembaga perwakilan rakyat terlebih dahulu.

- Perekonomian disusun dengan cara kekeluargaan.

- Setiap sumber daya bumi dan air dikuasai oleh negara dengan tujuan untuk memakmurkan rakyat.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dinimaharani54722 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 06 Dec 22