Tuliskan yang dimaksud dengan modal kerja dan modal operasional

Berikut ini adalah pertanyaan dari AndiBesse1377 pada mata pelajaran Wirausaha untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tuliskan yang dimaksud dengan modal kerja dan modal operasional

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Tuliskan yang dimaksud dengan modal kerja dan modal operasional, modal dalam usaha dibagi menjadi beberapa kategori. Salah satunnya adalah modal kerja dan modal operasional. Mari kita bahas terlebih dahulu dengan membahas modal kerja. Modal kerja merupakan modal yang dikeluarkan untuk membuat produk yang kita buat. Untuk contoh semisal kita memiliki usaha bisnis makanan. Modal kerja merupakan modal yang kita keluarkan untuk membeli bahan baku untuk membuat makanan kita seperti modal untuk membeli beras, membeli sayuran dan lainnya.

Selain modal kerja, terdapat modal operasional. Modal operasional secara umum dapat diartikan sebagai modal yang digunakan untuk aktivitas usaha kita. Mengambil contoh bisnis makanan pada modal kerja, modal operasional pada usaha makanan adalah pembelian gas, pembayaran tagihan listrik pada saat kita menjalankan kegiatan usaha kita.

Jadi modal kerja dan modal operasional merupakan modal yang ada pada saat kita menjalankan usaha kita. Dengan mengetahui besaran modal kerja dan modal operasional kita, kita dapat menentukan harga jual dengan mudah agar kita mendapatkan keuntungan. Hal ini juga mempermudah kita untuk melakukan pembukuan usaha kita.

Demikian pembahasan mengenai modal kerja dan  modal operasional, untuk membaca materi lainnya mengenai modal dalam usaha dapat dibaca pada link berikut ini

Pengertian modal kerja yomemimo.com/tugas/8797002
Kredit modal kerja yomemimo.com/tugas/4195123

Detil tambahan
Kelas : 2 SMP
Materi : Modal kerja dan modal operasional
Kata kunci : Modal kerja dan modal operasional


Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh murtiyoso dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 25 Jul 18