tidak semua perusahaan yang memproduksi produknya secara massal merupakan perusahaan

Berikut ini adalah pertanyaan dari sucinurfajria pada mata pelajaran Wirausaha untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tidak semua perusahaan yang memproduksi produknya secara massal merupakan perusahaan yang memproduksi produk secara keseluruhan sebagian komponen produk kemungkinan dihasilkan dari perusahaan lain berikut ini merupakan contoh perusahaan yang memproduksi komponen produk secara massala. perusahaan membuat komponen cpu seperti motherboard hardisk processor dan lainnya
b. perusahaan pembuatan aksesoris komputer seperti mouse keyboard dan speaker
c. Unilever dikenal sebagai perusahaan multinasional yang bergerak di bidang produksi barang konsumen
d. PT Indofood sukses makmur TBK merupakan produsen segala jenis makanan dan juga minuman
e . PT Indofood tunggal prakarsa tbk merupakan salah satu produsen semen Indonesia
ALASANNYA ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Perusahaan yang merupakan produsen yang memproduksi komponen produk secara massal adalah (a) perusahaan membuat komponen cpu seperti motherboard hardisk processor dan lainnya. Komponen produk merupakan bagian dari sebuah produk yang dapat digunakan ketika dihubungkan dengan komponen lainnya dan merupakan barang setengah jadi.

Pembahasan

Produsen merupakan sebuah pihak yang menghasilkan barang atau jasa. Barang atau jasa yang dihasilkan oleh produsen dapat berupa:

  1. Barang mentah merupakan barang yang harus diolah agar dapat digunakan. Contoh: pohon, kapas dan barang tambang di perut bumi.
  2. Barang setengah jadi merupakan barang yang telah diolah dan merupakan hasil olahan barang mentah, namun masih belum bisa dikonsumsi atau digunakan. Contoh: kain, kayu glondongan, motherboard dan sirkuit komputer.
  3. Barang jadi merupakan barang yang sudah siap  pakai atau dapat untuk digunakan. Contoh: pakaian, komputer dan pertamax.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang barang mentah, setengah jadi dan barang jadi yomemimo.com/tugas/11653293

#BelajarBersamaBrainly #SPJ9

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Nazhirun dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 05 Nov 22