Jelaskan yang dimaksud Klinik di Rumah Sakit !

Berikut ini adalah pertanyaan dari nrlhlzsym pada mata pelajaran Wirausaha untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan yang dimaksud Klinik di Rumah Sakit !

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Klinik adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang

menyelenggarakan dan menyediakan pelayanan medis dasar dan atau

spesialistik, diselenggarakan oleh lebih dari satu jenis tenaga

kesehatan dan dipimpin oleh seorang tenaga medis (Permenkes RI

No.9, 2014) .

Penjelasan:

1) Klinik Pratama

Klinik pratama merupakan klinik yang menyelenggarakan

pelayanan medik dasar yang dilayani oleh dokter umum dan

dipimpin oleh seorang dokter umum. Berdasarkan perijinannya

klinik ini dapat dimiliki oleh badan usaha ataupun perorangan.

2) Klinik Utama

Klinik utama merupakan klinik yang menyelenggarakan

pelayanan medik spesialistik atau pelayanan medik dasar dan

spesialistik. Spesialistik berarti mengkhususkan pelayanan pada

satu bidang tertentu berdasarkan disiplin ilmu, golongan umur,

organ atau jenis penyakit tertentu. Klinik ini dipimpin seorang

dokter spesialis ataupun dokter gigi spesialis. Berdasarkanperijinannya klinik ini hanya dapat dimiliki oleh badan usaha

berupa CV, ataupun PT.

Adapun perbedaan antara klinik pratama dan klinik utama adalah:

1) Pelayanan medis pada klinik pratama hanya pelayanan medis

dasar, sementara pada klinik utama mencangkup pelayanan

medis dasar dan spesialis;

2) Pimpinan klinik pratama adalah dokter atau dokter gigi,

sementara pada klinik utama pimpinannya adalah dokter

spesialis atau dokter gigi spesialis;

3) Layanan di dalam klinik utama mencangkup layanan rawat

inap, sementara pada klinik pratama layanan rawat inap hanya

boleh dalam hal klinik berbentuk badan usaha;

4) Tenaga medis dalam klinik pratama adalah minimal dua orang

dokter atau dokter gigi, sementara dalam klinik utama

diperlukan satu orang spesialis untuk masing-masing jenis pelayanan.

Adapun bentuk pelayanan klinik dapat berupa:

1) Rawat jalan;

2) Rawat inap;

3) One day care;

4) Home care;

5) Pelayanan 24 jam dalam 7 hari.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh elckysandiansyah dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 28 Jun 22