buatlah rangkuma tentang peluang usaha budidaya tanaman pangan ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari leonyackerman pada mata pelajaran Wirausaha untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Buatlah rangkuma tentang peluang usaha budidaya tanaman pangan ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

karina septyarisda

Perencanaan Usaha Budidaya Tanaman Pangan

- Desember 01, 2018

Usaha budidaya tanaman adalah serangkaian kegiatan pengembangan dan pemanfaatan sumber daya alam nabati melalui upaya manusia yang dengan modal, teknologi, dan sumber daya lainnya menghasilkan barang guna memenuhi kebutuhan manusia secara lebih baik.

Tujuan diselenggarakannya usaha budidaya tanaman, di antaranya:

1. Mewujudkan kedaulatan dan ketahanan pangan.

2. Menyediakan kebutuhan bahan baku industri.

3. Meningkatkan pemberdayaan, pendapatan, dan kesejahteraan petani.

4. Mendorong perluasan dan pemerataan kesempatan berusaha dan kesempatan kerja.

5. Meningkatkan perlindungan budidaya tanaman secara konsisten dan konsekuen dengan memperhatikan aspek pelestarian sumber daya alam dan/atau fungsi lingkungan hidup.

6. Memberikan kepastian usaha bagi pelaku usaha budidaya tanaman

1. Ide dan Peluang Usaha

Banyak usaha di sektor budidaya tanaman yang perlu dikembangkan melalui wirausaha sehingga dapat meningkatkan produksi pangan maupun meningkatkan nilai tambah produk pangan hasil pertanian.

Cara merancang budidaya tanaman pangan sebagai berikut.

a.Memilih jenis tanaman budidaya.

b Perencanaan proses budidaya.

c. Pelaksanaan dan evaluasi budidaya tanaman pangan

2. Sumber Daya

Sebagai negara agraris, di Indonesia tumbuh berbagai jenis tanaman pangan. Sebagian besar tanaman pangan yang ditanam di Indonesia adalah padi, karena seluruh rakyat Indonesia mengkonsumsi nasi sebagai makanan pokoknya. Daerah lumbung padi di Indonesia sebagian besar adalah di pulau Jawa, Bali, dan Sumatera.

3. Administrasi

Izin usaha budidaya tanaman adalah izin tertulis yang diberikan oleh pejabat yang berwenang kepala pelaku usaha budidaya tanaman. Budidaya tanaman dapat dilakukan oleh perorangan dan badan usaha yang berbentuk hukum Indonesia dan berkedudukan di Indonesia yang meliputi Badan Usaha Milik Negara, Badan Usaha Milik Daerah, Badan Usaha Swasta, atau koperasi Usaha budidaya tanaman diutamakan untuk pelaku usaha yang mayoritas modalnya bersumber dari dalam negeri. Administrasi izin usaha yang diperlukan dalam budidaya tanaman meliputi,

a. Jenis dan skala usaha.

b. Luas maksimum lahan usaha dan perubahan jenis tanaman.

c. Pola usaha ; dan

d. Pemanfaatan jasa dan sarana milik negara.

4. Pemasaran

Di dalam pemasaran tercakup semua kegiatan yang berkaitan dengan usaha memaasarkan produk, termasuk juga jalur pemasaran/tata niaganya. Strategi pemasaran yang tepat akan memperpendek sistem atau mata rantai perdagangan, sehingga lost of benefit atau keuntungan yang hilang akibat panjangnya tata niaga perdagangan bisa dihindar.

Studi pemasaran mencakup akses yang cukup luas, antara lain studi pasar, studi mengenai produk yang dihasilakan, distribusi, konsumen, dan promosi

Penjelasan:

Maaf kalo salah, berbelit belit, dan sulit dipahami :)

tolong jdikan jawaban terbaik plis :'(

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nadhirarafafalisha dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 07 Dec 21