dalam membangun jaringan wireles Salah satu hal penting dasar dan

Berikut ini adalah pertanyaan dari setyareni71 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Dalam membangun jaringan wireles Salah satu hal penting dasar dan harus dipahami adalah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Hal Penting Yang Perlu di Perhatikan Dalam Membangun Jaringan LAN

IMAM BUDIANTO BELAJAR JARINGAN LAN, CARA MEMBANGUN JARINGAN LAN DI SEKOLAH, CARA MEMBUAT JARINGAN ANTAR KOMPUTER, CARA MEMBUAT JARINGAN LAN DI LAPTOP, LANGKAH-LANGKAH MEMBUAT JARINGAN LAN BESERTA GAMBARNYA, MEMBANGUN JARINGAN BERBASIS LAN, MEMBUAT JARINGAN KABEL LAN, MEMBUAT JARINGAN LAN DENGAN ROUTER

Jaringan LAN-LAN atau kepanjangan dari Local Area Network merupakan jaringan komputer dengan cakupan jaringan yang wilayahnya kecil seperti jaringan komputer gedung, kampus, kantor, sekolah, di dalam rumah, atau di dalam satu ruangan. Kebanyakan LAN saat ini berbasis teknologi Ieee 802.3.

Ethernet dan menggunakan perangkat switch yang memiliki kecepatan transfer data 10, 100, 1000 Mbit/s. Saat ini teknologinya menggunakan 802.11b atau WiFi untuk membuat LAN. Biasanya, tempat – tempat yang menyediakan LAN dengan memanfaatkan WiFi sering disebut dengan hotspot.

Dengan adanya kebutuhan terhadap berbagai macam peralatan perangkat keras, maka kompatibilitas sistem menjadi faktor penting. Dibawah ini hal penting yang harus diperhatikan dalam membangun jaringan LAN :

Daftar Isi

1. Standar

Faktor ini tidak boleh diabaikan, karena pada dasarnya setiap peralatan dibuat dengan standar tertentu yang mengikuti standar industri dunia atau standar yang dibuatnya sendiri Kesepakatan pada standar ini diperlukan karena beberapa peralatan menggunakan kode yang berbeda sehingga timbul banyak kode. Agar pengiriman data dengan kode yang berbeda-beda tersebut dapat berlangsung cepat, maka dibutuhkan suatu standar untuk mencapai kompatibilitas  yang optimal.

2. Kesesuaian dengan jaringan luar

Dalam pengembangan selanjutnya, suatu LAN akan lebih berfungsi jika dapat berhubungan dengan LAN lain, Dengan kata lain suatu LAN dibangun dengan kemampuan untuk berhubungan dengan jaringan telepon, telex,  facsimile, atau jaringan data dunia seperti INTERNET, ARPANET, UNINET, Dow Jones, dlsb. Dengan demikian informasi dari mancanegara dapat diakses dan didistribusikan.

3. Kecepatan

Faktor ini yang membedakan LAN dengan jaringan PABX (Private Atuomated Branch Exchange)/CBX (Commercial Branch Exchange). LAN: pada -umumnya digunakan dalam komunikasi data, sedang PABX/CBX digunakan untuk suara, dimana kecepatan LAN lebih tinggi dibanding PABX/CBX. Kecepatan sesungguhnya dari sebuah mesin tidak dapat diukur hanya dari kecepatan clock CPU-nya, tetapi juga dihitung dari kecepatan rata-rata waktu tanggapan (response time).

4. Metode Akses

Metode ini perlu dipahami, karena terminal komputer yang terhubung dalam suatu jaringan harus mempunyai cara untuk memberitahukan kepada jaringan, bahwa ia akan mengirim data dan hal itu tidak mengganggu peralatan lain dalam jaringan.

Media Transmisi

Ada pertimbangan kemampuan dan biaya dalam menentukan media transmisi yang akandigunakan. Penggunaan serat optik dengan unjuk kerja lebih baik tentu akan memakan biaya lebih besar dibanding pemakaian kabel coaxial, twisted pair.

6. Topologi

Pola hubungan terminal ke jaringan perlu dipilih topologi dengan pertimbanganpengembangan jaringan di masa depan Pemilihan topologi juga berhubungan erat dengan metode akses dan media transmisi yang digunakan.

7. Mengkonfigurasi IP Address

Setelah jaringan secara fisik terisntall,selanjutnya harus mengkonfigurasi IP Address untuk masing-masing komputer sehingga dapat saling berkomunikasi/terkoneksi.IP Address adalah pengalamatan jaringan komputer yang terdiri dari 32 bit biner dan IP Address terbagi menjadi beberapa kelas.Untuk membuat jaringan LAN ,anda menggunakan salah satu kelas IP Address dibawah ini :

Kelas A : 10.x.x.x dengan subnet mask 255.0.0.0

Kelas B : 172.16.x.x – 172.31.x.x dengan subnet mask 255.255.0.0

Kelas C : 192.168.x.x dengan subnet mask 255.255.255.0

Dalam satu jaringan LAN,semua komputer harus menggunakan kelas IP Address yang sama agar komputer bisa saling terkoneksi.Contohnya menggunakan kelas C.Karena jumlah yang terkoneksi sedikit,dimana kelas C ini mampu mengkoneksikan maksimal 254 komputer.Kebanyakan sekolah-sekoalah menggunakan kelas C  untuk membangun jaringan LAN yang ada di sekolah mereka.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh casktay1130 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 03 Mar 23