Apakah yang menjadi alasan kenapa kita harus melakukan perdagangan internasional

Berikut ini adalah pertanyaan dari sonna2208 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apakah yang menjadi alasan kenapa kita harus melakukan perdagangan internasional dengan negara lain

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban

Kesempatan kerja terbuka lebar

Memperluas pasar dan meningkatkan pendapatan

Kebutuhan hidup lebih mudah dipenuhi

Menjalin hubungan baik antar negara

Meningkatkan kemakmuran suatu negara

Penjelasan:

Kesempatan kerja terbuka lebar

Manfaat pertama dari perdagangan internasional adalah terbukanya lapangan pekerjaan yang sangat luas, karena perdagangan internasional membantu menciptakan lebih banyak lapangan pekerjaan melalui pengembangan industri baru untuk memenuhi permintaan produk di berbagai negara.

Kondisi ini tentunya akan membantu negara-negara mengurangi angka pengangguran sehingga bagi seseorang yang belum mendapatkan pekerjaan akan lebih mudah mendapatkan pekerjaan.

Memperluas pasar dan meningkatkan pendapatan

Manfaat perdagangan internasional selanjutnya adalah meningkatkan pasar bagi perusahaan, hal ini dilakukan dengan cara berproduksi secara optimal, tanpa takut kelebihan produksi dan penurunan harga jual.Dengan adanya perdagangan internasional, para pengusaha dapat menjalankan mesin produksinya secara maksimal dan menjual hasil produksinya. Kelebihan produk yang diproduksi di luar negeri, dengan begitu produktivitas yang tinggi akan meningkatkan pendapatan.

Menjalin hubungan baik antar negara

Manfaat lain yang dapat dirasakan dari perdagangan internasional adalah terjalinnya hubungan baik antar negara, negara peserta tentu akan menjalin hubungan baik, setelah itu kerjasama lain juga dapat dilakukan oleh negara tersebut.

Meningkatkan kemakmuran suatu negara

Perdagangan internasional juga memiliki peranan penting dalam meningkatkan pendapatan masing-masing negara yang bersangkutan, hal ini dikarenakan negara-negara dengan kelebihan dan kekurangan suatu barang dapat menjual dan memperoleh barang yang mereka butuhkan. Dengan begitu, peningkatan pendapatan negara akan meningkatkan kemakmuran suatu negara yang bersangkutan.

Kebutuhan hidup lebih mudah dipenuhi

Adanya perdagangan internasional juga akan memudahkan setiap negara untuk memenuhi kebutuhannya yang tidak dihasilkan oleh negara tersebut, karena setiap negara pasti memiliki kekayaan sumber dayanya masing-masing, mulai dari kondisi geografis, iklim, tingkat ilmu pengetahuan dan penguasaan teknologi, dan lain sebagainya yang nantinya dapat dikembangkan dengan menghasilkan produk di masing-masing negara.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Josh3396 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 29 Aug 22