Kabel NYA ditinjau dari jumlah kawat penghantarnya termasuk jenis kabel​

Berikut ini adalah pertanyaan dari achrizky40 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Kabel NYA ditinjau dari jumlah kawat penghantarnya termasuk jenis kabel​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Kabel NYA ditinjau dari jumlah kawat penghantarnya termasuk jenis kabel : kabel berinti tunggal.

Pembahasan :

Kabel NYA yaitu kabel tegangan rendah tanpa perisai dengan bahan inti/penghantar tembaga yang di-anil-kan (pemanasan kemudian didinginkan pelan-pelan) dengan isolasi selubung PVC. Tegangan nominal antara 450 V/750 V digunakan untuk instalasi permanen dalam pipa kabel atau terbuka pada kondisi kering, dengan klasifikasi inti kabel hijau-kuning, kuning, hitam, biru-muda, dan merah.

Kabel NYA juga merupakan jenis kabel listrik yang berinti tunggal, isolator kabel listrik jenis ini berbahan PVC. Jenis kabel NYA  paling banyak dipasang untuk instalasi listrik di rumah. Lapisan isolasi kabel NYA hanya satu lapis, sehingga mudah cacat, mudah digigit tikus, serta tidak tahan air. Supaya aman, apabila memilih untuk menggunakan kabel NYA, maka mesti dipasangi pipa atau conduit jenis PVC maupun saluran tertutup sehingga tidak mudah rusak akibat gigitan tikus sehingga jika terdapat isolasi yang mengelupas sangat membahayakan dan tidak akan tersentuh. Kabel jenis NYA direkomendasikan dan cocok sekali digunakan sebagai instalasi permanen didalam panel distribusi atau sebagai konektor dalam panel. Kabel tersebut memiliki isolasi plastic yang tahan panas. Cocok diaplikasikan pada lingkungan yang kering  tapi tidak cocok untuk kondisi basah dan lembab.

Link pelajari lebih lanjut mengenai listrik :

yomemimo.com/tugas/35220856

#BelajarBersamaBrainly  #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 23 Nov 22