Berikut ini adalah pertanyaan dari arifalagung404 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawab:
2. Sebutkan unsur-unsur tarian!
Jawab:
3. Sebutkan fungsi dan peranan seni tari!
Jawab:
4. Jabarkan empat jenis tari berdasarkan bentuk penyajiannyal
Jawab:
5. Bagaimana penggunaan tenaga dalam tari?
Jawab:
6. Sebut dan jelaskan yang termasuk dalam unsur ruang!
Jawab:
7. Jelaskan bahwa setiap tari memiliki ragam gerak berbeda tetapi memiliki kesamaan!
Jawab:
8 Apakah fungsi level tinggi dalam level gerak pada tari?
Jawab:
9. Terangkan pengertian gerak taril
Jawab:
10. Sebutkan macam-macam arah dalam gerak taril
Jawab
plssssssssss bantu Jawaabbbbbbbbbb nanti saya follow plsss bantu jawab
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
1) Fungsi iringan tari.
- Sebagai iringan gerakan, penari terbantu untuk menentukan atau menciptakan ketukan dan memudahkan menghafal gerakan.
- Sebagai ilustrasi, dengan iringan musik maka penonton dapat membayangkan situasi apa yang sedang dibawakan oleh penari.
- Sebagai pembangun suasana, dalam hal ini musik iringan difungsikan untuk memberikan kesan dramatik-dramatik dan tidak monoton sehingga suasa yang ditampilkan sesuai dengan tujuan cerita.
- Menambah nilai indah pada tari, iringan musik membantu memperindah tarian bisa sesuai dengan gerak dan tema yang dibawakan. Selain itu mempertegas gerakan dan mendukung jalannya pertunjukan.
2) Unsur-unsur tarian.
- Wiraga (raga)
- Wirama (irama)
- Wirasa (rasa)
- Tata rias/makeup
- Kostum
- Setting panggung
- Properti
3) Sebagai suatu kegiatan, seni tari memiliki beberapa fungsi, yaitu seni tari sebagai sarana upacara, seni tari sebagai hiburan, seni tari sebagai media pendidikan, seni tari sebagai pertunjukan, dan seni tari sebagai media katarsis.
4) 1) Tari Tunggal.
Kelompok tari pertunjukan yang hanya ditarikan oleh seorang penari digolongkan sebagai tari tunggal.
2) Tari Berpasangan atau Duet.
Tari berpasangan atau duet adalah tarian yang dibawakan oleh dua penari.
3) Tari Berkelompok.
Dalam tari kelompok, dikenal tari massal dan drama tari. Tari massal dibawakan oleh banyak penari.
5) 1) Intensitas, yang berkaitan dengan kuantitas tenaga dalam tarian yang menghasilkan tingkat ketegangan gerak.
2) Aksen/tekanan muncul ketika gerakan dilakukan secara tiba-tiba dan kontras.
3) Kualitas berkaitan dengan cara penggunaan/ penyaluran tenaga gerak yang dilakukan memiliki intensitas tinggi tentu saja memerlukan tenaga yang kuat atau sebaliknya gerak dengan intensitas rendah memerlukan tenaga yang lemah atau sedikit.
6) Unsur ini menjadi tempat untuk bergerak. Tempat untuk bergerak dalam pengertian harfiah yaitu panggung atau pentas tempat untuk menari, baik panggung tertutup maupun panggung terbuka. Namun di dalam tari dikenal pula tempat untuk bergerak yang bersifat imajinatif.
7) Gerak membentuk ruang, membutuhkan waktu, dan tenaga dalam melakukan gerak.
8) 1) Level Tinggi.
Level tinggi dapat menggunakan media atau alat bantu seperti susunan panggung kecil (trap) atau alat bantu tali yang berfungsi untuk memberikan kesan melayang pada gerak tari yang ditampilkan. Level tinggi biasanya digunakan untuk memfokuskan terhadap peran atau gerak seseorang sehingga dapat dilihat dari segala arah.
2) Level Sedang.
Gerak dengan level sedang hampir dimiliki oleh semua tari tradisional di Indonesia. Level sedang ditunjukkan pada posisi penari berdiri secara lurus di atas pentas. Posisi penari berdiri dengan menggunakan tongkat dan kaki diangkat. Gerak yang dilakukan memiliki kesan maskulinitas karena gerak seperti ini sering dilakukan oleh penari pria.
3) Level Rendah.
Kamu tentu pernah melihat seorang anak berguling. Berguling dari satu tempat ke tempat lain. Terus bergerak seolah tanpa lelah. Gerak berguling yang dilakukan dalam tari disebut dengan level rendah. Ketinggian minimal dicapai penari adalah pada saat rebah di lantai. Penari melakukan gerakan pada level rendah dengan melakukan gerakan berguling. Jadi level gerak yang dilakukan dapat dibagi menjadi tiga yaitu tinggi, sedang, dan rendah. Level pada gerak berfungsi untuk membuat desain bawah dan atas sehingga gerak tari yang di lakukan tampak dinamis. Level gerak juga berhubungan dengan ruang, waktu, dan tenaga. Level dapat membentuk ruang. Untuk membentuk ruang mem- butuhkan waktu. Untuk membentuk ruang dan waktu tentu membutuhkan tenaga untuk dapat melakukan gerak sesuai dengan intensitasnya.
9) Tari adalah gerak tubuh yang secara berirama senada dengan alunan musik yang dilakukan di tempat dan waktu tertentu untuk keperluan pergaulan, mengungkapkan perasaan, maksud, dan pikiran.
10) Arah Hadap, menunjukkan kemana penari menghadap, ke kanan, ke kiri, ke depan, ke belakang, menengadah atau menunduk.
Arah Gerak, menunjukkan kemana penari akan bergerak, membuat lingkaran, zig-zag, berjalan maju dan mundur, serong diagonal, spiral dsb.
Penjelasan:
UH Seni Budaya Keterampilan
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh RaniyahFarah dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 03 Aug 21