Berikut ini adalah pertanyaan dari dwiifanin pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
•10 Butir Pedoman PenghayatandanPengamalan Sila Ke-4 (Keempat) Pancasila:
1.Sebagai warga negara dan warga masyarakat, setiap manusia Indonesia mempunyai kedudukan, hak dan kewajiban yang sama.
2.Tidak boleh memaksakan kehendak kepada orang lain.
3.Mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan untuk kepentingan bersama.
4.Musyawarah untuk mencapai mufakat diliputi oleh semangat kekeluargaan.
5.Menghormati dan menjunjung tinggi setiap keputusan yang dicapai sebagai hasil musyawarah.
6.Dengan i’tikad baik dan rasa tanggung jawab menerima dan melaksanakan hasil keputusan musyawarah.
7.Di dalam musyawarah diutamakan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi dan golongan.
8.Musyawarah dilakukan dengan akal sehat dan sesuai dengan hati nurani yang luhur.
9.Keputusan yang diambil harus dapat dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa, 10.menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia, nilai-nilai kebenaran dan keadilan mengutamakan persatuan dan kesatuan demi kepentingan bersama.
11.Memberikan kepercayaan kepada wakil-wakil yang dipercayai untuk melaksanakan pemusyawaratan.
•Contoh-Contoh Pengamalan Sila Ke-4 (Keempat) Pancasila dalam kehidupan sehari-hari :
1.Mengadakan musyawarah untuk membuat keputusan bersama
2.Tidak memaksakan kehendak saat bermusyawarah
3.Mengembangkan suasana kekeluargaan dalam musyawarah
4.Mengadakan rapat untuk membuat keputusan
5.Menghormati keputusan rapat
6.Melaksanakan keputusan rapat
7.Mengikuti musyawarah dengan niat baik
8.Membuat keputusan dengan memperhatikan kepentingan bersama
9.Memberikan hak suara dalam pemilihan umum
10.Memberikan kepercayaan kepada wakil-wakil rakyat di DPR
11.Tidak memaksakan orang lain memilih partai tertentu dalam pemilihan umum
12.Menyampaikan aspirasi masyarakat melalui Dewan Perwakilan Rakyat
13.Menjunjung nilai kebenaran dan keadilan dalam melakukan mufakat
14.Menggunakan akal sehat dan hati nurani dalam bermusyawarah
15.Membuat keputusan berdasarkan mufakat
16.Mematuhi peraturan yang dibuat bersama
17.Bersikap aktif dalam memberikan pendapat dalam rapat
18.Menggunakan hak suara dalam pemilu sesuai hati nurani
19.Turut serta dalam pemilihan ketua RT
20.Tidak bersikap acuh tak acuh saat mengikuti rapat
21.Mengutamakan persatuan dan kesatuan dalam musyawarah
22.Mengakui persamaan hak sebagai warga negara
23.Mengakui persamaan kewajiban sebagai warganegara
24.Mengakui persamaan derajat sebagai warganegara
25.Tidak melanggar keputusan yang dibuat bersama
26.Tidak melanggar hak-hak kewarganegaraan orang lain
27.Memiliki i’tikad baik dalam mengikuti musyawarah
28.Melaksanakan kewajiban sebagai warga negara menurut undang-undang
29.Mengakui undang-undang yang dibuat oleh DPR
30.Melaksanakan peraturan pemerintah yang ditetapkan DPR
Penjelasan:
jadikan jawaban tercerdas ya kak
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh muhammadarief6679 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sat, 07 May 22