Setiap orang berusaha untuk memaksimalkan kepuasan dari mengkonsumsi barang. untuk

Berikut ini adalah pertanyaan dari Mazdar2706 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Setiap orang berusaha untuk memaksimalkan kepuasan dari mengkonsumsi barang. untuk konsumsi jenis barang, maka kepuasan maksimum dicapai pada saat nilai guna total (tu) mencapai maksimum. coba sebutkan faktor apa saja yang dapat merubah permintaan suatu barang oleh konsumen!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Tingkat kepuasansaatmengkonsumsi barangadalah hal yang akan diperhatikan oleh seorangkonsumen ketika membeli suatu barang atau jasa. Berikut adalah beberapa faktoryang bisa mempengaruhi danmengubah tingkat permintaan yang dilakukan oleh konsumen:

  • Harga barang itu sendiri.
  • Harga dari barang pengganti atau barang substitusi.
  • Selera atau preferensi masyarakat.

Pembahasan

Permintaan adalah kegiatan yang dilakukan oleh konsumen dan merupakan barang yang ingin dibeli oleh seorang konsumen pada tingkat harga dan waktu tertentu. Permintaan ini akan disesuaikan dengan prinsip ekonomi konsumen di mana konsumen akan berusaha memaksimalkan tingkat kepuasannya ketika menggunakan suatu barang atau jasa dengan hanya menggunakan sesedikit mungkin sumber daya usaha.

Berikut adalah beberapa faktoryang bisamempengaruhi permintaan:

  • Harga barang: semakin murah harga dari suatu barang maka permintaan terhadap barang tersebut juga akan semakin tinggi.
  • Harga barang substitusi: ketika harga dari barang substitusi menjadi murah, maka konsumen akan beralih menggunakan barang substitusi tersebut.
  • Selera masyarakat: setiap orang akan memiliki pilihannya sendiri terhadap alat pemuas kebutuhan yang ingin mereka gunakan dalam rangka pemenuhan kebutuhan hidupnya.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang faktor yang mempengaruhi penawaran dan permintaan

yomemimo.com/tugas/271482

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 07 Aug 22