Perilaku melestarikan budaya bangsa, menjaga kelestarian lingkungan, serta rajin belajar

Berikut ini adalah pertanyaan dari joneffendi570 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Perilaku melestarikan budaya bangsa, menjaga kelestarian lingkungan, serta rajin belajar merupakan perwujudan sikap mempertahankan kemerdekaan NKRI yaitu​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Sikap mempertahankan kemerdekaan dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang dilakukan dengan melestarikan budaya bangsa, rajin belajar, dan juga menjaga kelestarian lingkungan adalah cinta tanah air.

Pembahasan

Upaya untuk mempertahankan kemerdekaan dari Indonesia adalah hal-hal yang harus dilakukan oleh setiap warga negara Indonesia. Mempertahankan kemerdekaan Indonesia ini tidak harus dilakukan dengan mengangkat senjata dan berperang dengan negara lain, namun kita bisa membantu untuk mewujudkan upaya mempertahankan kemerdekaan Indonesia ini dengan meningkatkan kesejahteraan rakyat, meningkatkan kualitas dari tenaga kerja, memajukan dunia pendidikan, dll.

Salah satu sikap yang harus dimiliki dalam mempertahankan kemerdekaan NKRI adalah cinta tanah air. Dengan adanya sikap cinta tanah air, kita akan mengupayakan segala hal yang bisa membantu mempertahankan kemerdekaan NKRI. Maka dari itu, setiap warga negara Indonesia seharusnya memiliki sikap cinta tanah air.

Berikut adalah beberapa sikapyang mengamalkancinta tanah air dalam kehidupan sehari-hari:

  • Menggunakan dan mencintai produk dalam negeri.
  • Menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah kerusakan lingkungan yang ada di sekitar.
  • Melestarikan budaya daerah Indonesia.
  • Mengikuti upacara bendera dengan khidmat.
  • Memiliki sikap saling menghargai dan menghormati di tengah keberagaman yang ada di Indonesia.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang peran pelajar dalam mengisi kemerdekaan

yomemimo.com/tugas/14665609

Materi tentang cara mempertahankan kemerdekaan

yomemimo.com/tugas/1092663

Materi tentang upaya pembangunan nasional

yomemimo.com/tugas/27028941

Detail jawaban

Kelas: 12

Mapel: Ujian Nasional

Bab: -

Kode: 12.25

#AyoBelajar 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 05 Jun 22