28 kasus kekerasan dalam rumah tangga relatif tinggi di salah

Berikut ini adalah pertanyaan dari antikajoya4926 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

28 kasus kekerasan dalam rumah tangga relatif tinggi di salah satu kabupaten di jawa timur sepanjang tahun 2020. naik 33 persen jika dibanding dengan sebelumnya . separuh diantaranya adalah kekerasan seksual pada anak di bawah umur. kerap kali kekerasan dilakukan oleh orang tua terhadap anaknya. dalam hal ini seharusnya sikap orang tua kepada anaknya sejalan dengan pasal...ayat...​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Ketentuan peraturan perundang-undangan yang mengatur sikap dan pola perilaku orang tua terhadap anak terdapat ke dalam Pasal 26 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak.

Pembahasan

Di dalam ketentuan Pasal 26 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak di tegaskan bahwa orang tua memiliki kewajiban dan tanggung jawab untuk:

  1. Mengasuh, memelihara, mendidik, dan melindungi anak;
  2. Menumbuhkembangkan anak sesuai dengan kemampuan, bakat, dan minatnya;
  3. Mencegah terjadinya perkawinan pada usia anak; serta
  4. Memberikan pendidikan karakter dan penanaman nilai budi pekerti pada anak.

Didalam dunia hukum, anak merupakan seseorang yang belum genap berusia 18 tahun atau yang masih di dalam kandungan. Sedangakan menurut Pasal 330 KUHPerdata, anak adalah mereka yang belum mencapai umur genap 21 (dua puluh satu) tahun dan belum kawin. Maka dapat di simpulkan anak merupakan subjek hukum yang belum cakap hukum artinya segala bentuk perilaku anak wajib di pantau dan di awasi orang tua, selain itu orang tua merupakan subjek hukum yang harus mampu melindungi, memberi pendidikan, mengasuh anak karena sejatinya seorang manusia yang belum cakap secara hukum akan kesulitan untuk mampu hidup tanpa bimbingan orang tua.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang perlindungan anak, pada yomemimo.com/tugas/676168

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh maulanaasyari dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 14 Jun 22