Adakah peristiwa pengulangan yang terkait dengan berhentinya trem

Berikut ini adalah pertanyaan dari Friendzfrost6191 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Adakah peristiwa pengulangan yang terkait dengan berhentinya trem

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Terjadi pengulangan sejarah terkait penggunaan moda trem kemudian digantikan transjakarta sebagai transportasi umum di Jakarta. Untuk lebih detailnya, yuk simak penjelasan berikut. Penggunaan transportasi umum pertama kali di Jakarta menggunakan trem mesin uap pada 1881. Trem ini dioperasikan Bataviasche Tramweg Maatschappij (BTM), yang kelak berganti nama jadi Nederlands-Indische Tramweg Maatschappij (NITM). Trem uap Batavia ini melintas dari Tram Stasiun Kota Intan melalui Stasion Batavia NIS dan Stasion Batavia BOS, Glodok, Harmoni, lalu belok melalui Rijswijk (sekarang kawasan Juanda, dekat Harmoni), Pasar Baroe, Waterlooplein (sekarang Lapangan Banteng), Senen, Tanah Tinggi, Kramat, Salemba, Matraman, Meester Cornelis (sekarang Jatinegara Timur), dan Kampung Melajo. Kemudian, pada akhir abad ke-19 penggunaan trem uap ini digantikan oleh trem listrik. Trem listrik memiliki jalur yang lebih banyak dibandingkan trem uap. Trem listrik beroperasi dalam lima jalur. Selain harganya tiketnya murah (sepicis atau sepuluh sen), hampir seluruh wilayah kota saat itu juga dilaluinya. Jadwalnya pun sangat padat, masyarakat tak perlu menunggu lama. Meski memiliki manfaat dari segi efektifitas waktu dan jarak, tetapi riwayat trem harus berakhir pada 1960an. Hal ini dikarenakan Presiden Soekarno tidak menyukai trem yang berseliweran di depan istana presiden. Rel-rel besi bekas trem ditutup aspal untuk pembangunan jalan raya. Kebijakan ini diambil karena biaya pembongkaran besi-besi jalur trem jauh lebih mahal. Kemudian, pada 15 Januari 2004 pemerintah kota Jakarta meresmikan Transjakarta sebagai moda transportasi umum. Transjakarta saat itu merupakan bus rapid transit (BRT) pertama di Asia Tenggara. Panjang keseluruhan jalur lintasan transjakarta yang mencapai 208 kilometer diklaim sebagai lintasan BRT yang terpanjang di dunia. Hingga kini, Transjakarta memiliki 13 koridor dengan berbagai jalur melintasi Jakarta. Berdasarkan pemaparan di atas, Bus Transjakarta merupakan bentuk pengulangan sejarah dari trem yang pernah dipergunakan sebagai transportasi umum pada masa pemerintah Kolonial Belanda hingga Soekarno. Semoga membantu ya....

Penjelasan:

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh amataregam dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 08 Nov 22