Disebuah habitat ditemukan berbagai populasi hewan hal ini terjadi karena

Berikut ini adalah pertanyaan dari indahberkah7339 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Disebuah habitat ditemukan berbagai populasi hewan hal ini terjadi karena

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penjelasan:

Di sebuah habitat ditemukan berbagai

populasi hewan. Hal ini terjadi karena ... masing masing populasi memiliki nisia yang khas

Pembahasan:

Nisia (atau dalam bahasa Inggris Niche)

adalah relung atau fungsi atau tugas

organisme dalam ekosistem. Nisia

dibedakan menjadi empat macam, yaitu

produsen, konsumen, dekomposer dan detritivora. Contoh nisia produsen misalnya adalah

tanaman yang melakukan fotosintesis dan

menghasilkan makanan.

Nisia konsumen diisi oleh hewan yang memakan tanaman ini, atau memakan hewan lain. Misalnya dalam ekosistem sawah, terdapat tikus yang memakan padi, dan ular yang memakan tikus ini.

Daam suatu habitat, nisia yang ada sangat beragam, terutama pada habitat dengan keanekaragaman hayati tinggi seperti hutan hujan tropis. Dengan banyaknya nisia ini, maka banyak pula makhluk hidup yang berbeda, yang menempati relung habitat ini.

Nisia sangat penting dalam evolusi. Adanya nisia yang kosong akan menyebabkan makhluk hidup mengisi nisia kosong ini, dan perlahan melakukan adptasi yang dipengaruhi oleh seleksi alam.

Misalnya adalah nisa-nisa di Pulau

Galapagos, yang diamati oleh Charles

Darwin bahwa nisia ini mendorong berbagai

variasi bentuk paruh dari burung finch.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ariansyah677 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 16 Feb 23