Tujuan penanaman bambu di pinggir sungai adalah

Berikut ini adalah pertanyaan dari najwamaulani19311 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tujuan penanaman bambu di pinggir sungai adalah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Mencegah Erosi Tanah

erosi adalah suatu peristiwa yang terjadi secara alami oleh pengikisan padatan (sedimen, tanah, batuan, dan partikel lainnya), Secara singkat bisa dikatakan bahwa erosi adalah pengikisan tanah yang bisa berujung kepada tanah longsor.

Untuk mencegah erosi tanah dan tanah longsor, di sini kita bisa memanfaatkan tanaman bambu untuk mencegahnya.

2. Sebagai Alat Untuk Memenuhi Kebutuhan Rumah Tangga

Banyak alat rumah tangga yang bisa dibuat dari bambu seperti kursi, dipan, saung-saung, tampah, alat-alat dapur, rumah, dan banyak lagi manfaat dari bambu untuk alat-alat rumah tangga. Dengan adanya bambu di pinggiran sungai, warga sekitar tidak perlu repot-repot membeli ke tempat lain.

3. Bahan Untuk Membuat Kerajinan

Kerajinan dari bambu bisa berbentuk topi, kursi, meja, anyaman, dan sebagainya.

Untuk menghemat bahan baku, menanam bambu sendiri menjadi pilihan bagi orang yang bergerak di bidang kerajinan bambu.

4. Alat Penunjang Ekonomi

Sebagian orang menanam bambu di pinggir sungai bertujuan untuk bisnis.

Dari bambu yang ditanamnya, nantinya akan dijual kepada orang lain setelah besar dan tua.

Bisnis menanam bambu bisa menjadi alternatif bagi kamu yang tinggal di desa, utamanya di pinggiran sungai.

5. Reboisasi lingkungan, tujuan penanaman bambu di pinggir sungai

Sekumpulan pohon bambu akan membentuk lingkungan yang rindang dan sejuk, asyik buat duduk-duduk dan istirahat.

Bambu bisa menjadi sarana reboisasi atau penghijauan lingkungan sehingga pasokan oksigen segar selalu terjaga dari dedaunan.

Tempat yang teduh di bawah pepohonan bambu menjadi salah satu tempat favorit untuk istirahat.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh lelanurlaelasari82 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 25 Apr 22