Suatu hari saat anda berkunjung ke salah satu rumah sakit

Berikut ini adalah pertanyaan dari reyesmbado9 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Suatu hari saat anda berkunjung ke salah satu rumah sakit jiwa, anda melihat sekelompok pasien yangsedang melakukan kegiatan seni bersama di sebuah meja. Ada yang menggambar, bernyanyi, menulis,
hingga menari. Dari hasil analisa anda, jelaskan fungsi seni yang diterapkan pada tempat tersebut
beserta alasannya!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Seni merupakan media mengekspresikan diri baik bagi orang normal maupun orang dengan gangguan kejiwaan (ODGJ).

Seni merupakan salah satu media terapi untuk pasien dengan gangguan kejiwaan.

Penjelasan:

Seni merupakan media mengekspresikan diri baik bagi orang normal maupun orang dengan gangguan kejiwaan (ODGJ).

Melalui seni baik itu menggambar, melukis atau bahkan mencoret coret sesuatu pada kertas bagi kami psikolog, merupakan media informasi untuk dapat mengetahui keadaan psikis klien kami.

Kami psikolog dapat mengetahui mental blocking, luka batin maupun permasalahan psikologis lainnya melalui media seni.

Melaksanakan terapi berkelompok di suatu tempat juga membantu kami untuk dapat melihat kadar sosialisasi klien kami terhadap dunia sekitarnya.

Seringkali klien hidup dalam "dunianya" sendiri terutama untuk klien schizophrenia, untuk itu terapi seni dan terapi kelompok merupakan salah satu media untuk mengajak klien kembali ke kehidupan nyata disamping terapi terapi psikologis lainnya.

oleh

I G Agung Gd Kertia Adi P, S.Psi, M.Si

Magister Sains in Psycologi

ak Agung Krishna79

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh agungkrishna79 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 10 Aug 22