Berikut ini adalah pertanyaan dari prck6044 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) merupakan lembaga buatan Jepang yang memiliki peran sangat penting dalam sejarah kemerdekaan Indonesia. BPUPKI didirikan pada tanggal 29 April 1945 oleh perdana menteri Jepang Koiso yang menjadi bukti atas janji kemerdekaan Indonesia. Tujuan dibentuknya badan penyelidik usaha-usaha persiapan kemerdekaan indonesia adalah untuk mendalami, mengkaji, dan menyelidiki bentuk-bentuk dasar yang sesuai untuk kepentingan pemerintahan Indonesia pasca kemerdekaan. Dengan kata lain, tujuan pokok dari BPUPKI adalah untuk mempersiapkan kemerdekaan Indonesia.
Pembahasan
Jepang memberitahukan penciptaan Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) pada 1 Maret 1945 yang awalnya dikenal dengan Dokuritsu Junbi Cosakai. Jepang mendirikan BPUPKI untuk menjadi bukti atas janji mereka untuk kemerdekaan bangsa Indonesia. Meskipun Jepang telah memberitahukan penciptaan BPUPKI, tetapi peresmian BPUPKI telah terjadi pada 29 April 1945. Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) merupakan lembaga buatan Jepang yang memiliki peran sangat penting dalam sejarah kemerdekaan Indonesia. Peresmian BPUPKI bersamaan dengan pengangkatan pengurus dan anggota BPUPKI. Anggota BPUPKI berjumlah 60 orang Indonesia dan 7 orang Jepang untuk mengawasi anggota BPUPKI. Ketua BPUPKI adalah Dr. Kanjeng Raden Tumenggung Radjiman Wedyodiningrat, sedangkan wakilnya adalah orang Jepang yaitu Ichibangase Yosio dan orang Indonesia yaitu Raden Pandji Soeroso. Tujuan dibentuknya badan penyelidik usaha-usaha persiapan kemerdekaan indonesia adalah untuk mendalami, mengkaji, dan menyelidiki bentuk-bentuk dasar yang sesuai untuk kepentingan pemerintahan Indonesia pasca kemerdekaan. Dengan kata lain, tujuan pokok dari BPUPKI adalah untuk mempersiapkan kemerdekaan Indonesia.
BPUPKI melakukan sidang perdana pada tanggal 29 Mei 1945, tetapi hasil dari sidang tersebut masih belum menentukan rumusan tentang dasar negara Indonesia. Hal ini menyebabkan BPUPKI membentuk Panitia Sembilan sebelum dilaksanakannya sidang kedua untuk merumuskan dasar negara Indonesia. Para Panitia Sembilan melakukan pertemuan pada tanggal 22 Juni 1945 dan mencetuskan rumusan dasar negara Indonesia yang bernama Piagam Jakarta. Setelah pelaksanaan pertemuan Panitia Sembilan yang mencetuskan Piagam Jakarta, akhirnya rancangan dasar negara tersebut diterima. Terdapat lima asas dengan nama Pancasila yang disampaikan oleh Ir. Soekarno dan telah diterima menjadi rumusan dasar negara. Rancangan dasar negara tersebut kemudian akan diresmikan dalam sidang kedua BPUPKI pada tanggal 10 Juli 1945. Pada tanggal 10 Juli hingga 17 Juli 1945 telah dilakukan sidang BPUPKI yang kedua. Sidang kedua BPUPKI membahas mengenai rancangan Undang-Undang Dasar, bentuk negara, wilayah negara, dan kewarganegaraan Indonesia. BPUPKI kemudian dibubarkan pada tanggal 7 Agustus 1945 karena BPUPKI dianggap telah melakukan dan menyelesaikan semua tugasnya.
Pelajari lebih lanjut
Pelajari lebih lanjut materi tentang jabatan pada keanggotaan BPUPKI yomemimo.com/tugas/11288081
#BelajarBersamaBrainly #SPJ4
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 26 Jul 22