Berikut ini adalah pertanyaan dari Chairunisa6106 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Sintesis merupakan salah satu komponen penting dalam menyusun karya tulis ilmiah. Komponen ini merupakan tahap terakhir yang harus dilakukan penulis dan dapat menjadi penentu kelengkapan dalam karya tulis ilmiah.
Pembahasan
Sintesis adalah tulisan utuh dan baru mengenai rangkuman dari berbagai sumber rujukan mengenai pengertian atau pendapat. Sintesis merupakan suatu rangkuman dari berbagai macam jenis sumber rujukan yang sejalan dan sesuai dengan kebutuhan penulis di dalam karya tulis ilmiah.
Penyajian sintesis diperoleh dari berbagai sumber rujukan yang digunakan oleh penulis dalam menyusun suatu karya ilmiah.
Fungsi sintesis dalam sebuah karya tulis ilmiah adalah sebagai pendapat, gagasan, atau ide baru yang diberikan oleh penulis untuk memecahkan masalah yang ditemukan. Hasil dari sintesis dapat berupa sebuah data, fakta, informasi, atau ide pokok baru yang sebelumnya belum pernah ditulis oleh orang lain.
Syarat pembuatan sintesis adalah
- Penulis harus objektif dalam mengutip pendapat ahli.
- Penulis harus kritis terhadap sumber rujukan.
- Penulis dapat membentuk dan mempertajam sudut pandangnya.
- Penulis harus mencari kaitan antar sumber rujukan.
- Penulis mencari bagian dari sumber rujukan yang sesuai dengan kebutuhan karya ilmiahnya.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang pengertian sintesis yomemimo.com/tugas/2413968
#BelajarBersamaBrainly #SPJ1
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh melisa990 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 03 Apr 23