Contoh Soal UTBK SNPMB (1) Infertilitas adalah masalah yang ditakuti oleh

Berikut ini adalah pertanyaan dari yudiputra6289 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Contoh Soal UTBK SNPMB(1) Infertilitas adalah masalah yang ditakuti oleh pasangan suami istri yang berharap mendapatkan momongan. (2) Banyak faktor yang dapat menyebabkan ketidaksuburan, salah satunya adalah obat-obatan yang rutin dikonsumsi. (3) Pada perempuan, siklus menstruasi dikontrol secara ketat oleh interaksi antara otak, ovarium, dan rahim. (4) Masalah kesehatan atau obat apa pun yang mengganggu komunikasi ini dapat berdampak buruk pada ovulasi dan membuat perempuan sulit untuk hamil.

(5) NSAID atau non-steroidal anti-inflammatory drugs adalah obat yang digunakan untuk meredakan nyeri. (6) Beberapa obat ini bisa didapatkan secara bebas tanpa resep dokter. (7) Perempuan muda yang secara rutin mengonsumsi NSAID dapat mengalami penurunan kesuburan. (8) Dijelaskan dalam laman WebMD, obat obatan NSAID dapat menghambat ovulasi dan menurunkan kadar hormon progesteron perempuan. (9) Efek ini sebenarnya tidak permanen, tetapi seorang perempuan tidak akan hamil jika dia terus menggunakan NSAID. (10) Oleh karena itu, perempuan yang berencana hamil disarankan untuk berhenti minum obat-obatan NSAID.

1. Kalimat yang dapat melemahkan argumen pada paragraf pertama adalah ...
a. Masa ovulasi sebaiknya digunakan sebaik mungkin agar peluang hamil menjadi lebih besar.
b. Siklus menstruasi pada setiap perempuan berbeda-beda bergantung pada teratur atau tidaknya siklus tersebut.
c. Tidak menutup kemungkinan konsumsi obat-obatan juga dapat membantu untuk memperbesar peluang kehamilan.
d. Setiap obat memiliki karakteristiknya masing-masing sehingga harus diteliti sebelum dikonsumsi.
e. Stres berlebihan pun dapat mengganggu komunikasi antara otak, ovarium, dan rahim.

2. Mengapa perlu ditambahkan paragraf di antara kedua paragraf tersebut?
a. Masalah ovulasi pada perempuan perlu dibahas lebih lanjut.
b. Kaitan antara infertilitas dan obat-obatan secara umum harus dibahas.
c. Perlu disebutkan NSAID yang kerap kali dikonsumsi oleh perempuan.
d. Perlu dibahas obat-obatan yang termasuk ke dalam NSAID.
e. Alasan NSAID berbahaya hanya pada perempuan.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Paragraf argumentasi sebuah tulisan berisi pendapat disertai dengan data dan fakta sebagai alasan atau bukti nyata untuk membuktikan kebenaran dari suatu pendapat.

  1. Kalimat yang dapat melemahkan argumen pada paragraf pertama adalah b. Siklus menstruasi pada setiap perempuan berbeda-beda bergantung pada teratur atau tidaknya siklus tersebut.
  2. Perlu ditambahkan paragraf di antara kedua paragraf tersebut karena b. Kaitan antara infertilitas dan obat-obatan secara umum harus dibahas.

Pembahasan :

Paragraf adalah  suatu gagasan yang berbentuk serangkaian kalimat yang saling berkaitan satu sama lain. Nama lain dari paragraf ialah wacana mini. Kegunaan dari paragraf adalah untuk menjadi penanda dimulainya topik baru dan memisahkan gagasan-gagasan utama yang berbeda.

Paragraf argumentasi sebuah tulisan berisi pendapat disertai dengan data dan fakta sebagai alasan atau bukti nyata untuk membuktikan kebenaran dari suatu pendapat.

Pelajari Lebih lanjut

• Materi tentang paragraf : yomemimo.com/tugas/50411666

#SPJ4 #UTBK #SNPMB #KisiKisi

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 31 Jul 23