Sebutkan dan jelaskan 4 funsi seni yang kamu ketahui

Berikut ini adalah pertanyaan dari bomaa1483 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sebutkan dan jelaskan 4 funsi seni yang kamu ketahui

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Sebagai Alat Pemenuhan Kebutuhan Fisik

Seni dapat memiliki fungsi sebagai alat pemenuhan kebutuhan fisik untuk individu tertentu. Manusia adalah mahluk yang memiliki suatu kemampuan dalam memberi apresiasi pada keindahan serta penggunaan dari berbagai benda. Oleh karena itu, seniman mempunyai peran untuk menciptakan berbagai benda yang memiliki nilai seni yang estetik dan artisitik.

2. Sebagai Ungkapan Ekspresi Seniman

Fungsi seni yang berikutnya juga penting yakni sebagai ungkapan ekspresi dari seniman secara emosional. Karya seni adalah buah pikiran serta ekspresi dari penciptanya yang didasarkan pada keadaan emosional dari seniman, baik ketika merasa sedih, senang, marah, bingung, dan lain sebagainya.

3. Sebagai Media Artistik dan Nilai Estetika

Seni dapat memiliki fungsi sebagai media artistik yang memberikan keindahan atau nilai estetika. Pada setiap ruangan atau lokasi yang dipajang dengan karya seni tentu akan menambah nilai estetika. Fungsi artistik ini pada umumnya dianggap sebagai fungsi yang utama dari seni murni.

4. Sebagai Media Pendidikan dan Pembelajaran

Seni juga dapat memiliki peran sebagai media pendidikan serta pembelajaran. Seni dapat membuat proses pembelajaran menjadi lebih menarik dan menghibur. Selain itu, nilai-nilai yang terkandung dalam seni dapat diajarkan dan menjadi ilmu yang penting dalam bidang pendidikan.

5. Sebagai Media Kepercayaan dan Keagamaan

Fungsi seni juga penting dalam media keagamaan maupun kepercayaan. Hal ini diwujudkan oleh berbagai hal yang memiliki keterkaitan dengan religi serta kepercayaan, misalnya seperti ritual keagamaan, busana serta pakaian, upacara pernikahan, lagu-lagu religi, dan lain sebagainya.

6. Sebagai Media Hiburan

Seni mempunyai fungsi sebagai media hiburan yang umumnya berupa tontontan audio, visual, maupun audio visual. Berbagai macam karya seni seperti seni musik, seni tari, maupun seni teater tentu saja menghadirkan unsur hiburan yang dapat memberi rasa kepuasan dan kesenangan bagi para penikmatnya.

Penjelasan:

selamat mengerjakan

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh suryafirdaus864 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 27 Feb 23