Berikut ini adalah pertanyaan dari fitraturut7084 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Perubahan Wujud Benda
Berikut ini adalah perubahan yang terjadi karena pengaruh kalor pada benda:
1. Perubahan Suhu Benda
Perpindahan kalor bisa menyebabkan suhu benda berubah. Artinya suhunya bisa naik atau turun.
Contohnya saat kita menuangkan air panas ke dalam gelas kaca, maka gelas akan ikut terasa panas.
Namun jika kita tambahkan air dingin secara perlahan, maka suhu air dan gelas pun juga ikut turun.
Gelas dan air akan mulai terasa hangat, hingga akhirnya menjadi dingin atau mengalami penurunan suhu.
Begitu juga sebaliknya, gelas berisi air dingin akan semakin naik suhunya jika dituangan dengan air panas.
2. Perubahan Wujud Benda
Seperti yang kita tahu wujud benda ada tiga, yaitu padat, cair, dan gas. Ketiga wujud benda ini bisa berubah karena adanya perubahan suhu.
Berikut ini adalah enam jenis perubahan wujud benda:
● Mencair
Mencair merupakan perubahan wujud benda padat menjadi benda cair. Sebuah benda bisa mencair karena adanya panas.
Peristiwa perubahan wujud benda mencair juga sering disebut meleleh.
Contoh perubahan wujud benda mencair adalah es batu yang mencair di dalam air atau es krim yang mencair karena berada di suhu panas.
● Membeku
Perubahan wujud benda membeku merupakan perubahan yang terjadi pada benda cair.
Kebalikan dari mencair, membeku merupakan perubahan benda cair menjadi benda padat.
Proses membeku ini bisa terjadi karena dipengaruhi oleh suhu dingin.
Contoh perubahan wujud benda membeku adalah air yang dimasukkan ke dalam freezer akan mengeras.
Kemudian, lelehan lilin akan mengeras setelah menjauh dari api.
● Menyublim
Menyublim merupakan perubahan wujud benda padat menjadi gas, teman-teman.
Ini dipengaruhi oleh suhu dingin. Benda padat yang menyublim tidak mengalami perubahan pertama menjadi benda cair lebih dulu, namun langsung menjadi gas.
Contoh perubahan wujud benda menyublim adalah kapur barus yang lama-kelamaan mengecil dan habis.
Kapur ini tidak menghilang, melainkan menjadi gas tanpa mencair.
● Menguap
Menguap adalah perubahan wujud benda cair menjadi gas. Perubahan wujud benda menguap ini dipengaruhi oleh panas.
Penguapan terjadi hanya di permukaan benda cair saja
Kita bisa melihat contoh penguapan di tubuh kita Saat kulit kita mengeluarkan keringat, keringat menguap dan mendinginkan tubuh kita.
Kita juga bisa melihat contoh penguapan pada makanan atau minuman yang masih panas.
● Mengembun
Mengembun merupakan perubahan wujud benda gas menjadi cair. Embun muncul saat gas di udara mendingin dan berubah wujud menjadi embun.
Contoh perubahan wujud benda mengembun bisa kita temukan pada tumbuhan seperti bunga dan rumput yang basah di pagi hari.
● Mengkristal
Perubahan wujud benda mengkristal adalah perubahan wujud benda cair menjadi padat. Yang berubah adalah molekul di dalam benda cair tersebut.
Namun perubahan wujud ini berbeda dengan membeku. Meskipun sama-sama dipengaruhi oleh suhu dingin.
Perubahan wujud benda mengkristal bisa juga dipengaruhi oleh perubahan senyawa dalam benda.
Contoh perubahan wujud benda mengkristal di sekitar kita adalah madu.
Jika kamu perhatikan, di sekitar mulut botol atau wadah madu, akan ada butiran-butiran gula.
Butiran gula ini adalah contoh molekul gula yang mengkristal dari dalam madu.
Penjelasan:
Semoga membantu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh setriasih68 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 11 Jul 21