Kucing sedang memasak ikan alasan kalimat tersebut belum tepat adalah

Berikut ini adalah pertanyaan dari SilviaAzzaroh283 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Kucing sedang memasak ikan alasan kalimat tersebut belum tepat adalah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Terdapat kalimat: kucing memasak ikan. Kalimat tersebut tidak tepat menurut kaidah kalimat efektif dikarenakan kalimat tersebut tidak logis.

Pembahasan

Kalimat efektif merupakan kalimat yang disusun berdasarkan kaidah-kaidah yang baik dan menggunakan tata bahasa yang baku. Ciri - ciri kalimat efektif dalam bahasa indonesianya di antaranya:

  1. Minimal kalimat terdiri atas subjek dan predikat
  2. Tidak memiliki pemborosan kata. Pemborosan kata yaitu keadaan dimana sebuah kalimat memiliki kata dengan makna dan maksud yang sama. Contoh: Sangat amat berlebih.
  3. Memiliki makna yang jelas.
  4. Menggunakan ejaan dan ketatabahasan yang baku. beberapa kata baku yang disandingkan dengan kata tidak baku, di antaranya: efektif merupakan bentuk baku efektip, servis merupakan bentuk baku dari serpis atau serfis.
  5. memiliki kelogisan dalam kalimatnya. Logis adalah kondisi dimana kalimat dapat diterima oleh akal sehat. Contoh tidak logis: kucing sedang memasak ikan. kalimat ini tidak logis karena kucing merupakan hewan yang memiliki kemampuan kecerdasan yang tidak cukup untuk bisa memasak.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang kalimat efektif yomemimo.com/tugas/1752052

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Nazhirun dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 18 Sep 22