etnik bosnia herzegovina merupakan sasaran sentimen etnik di yugoslavia karena

Berikut ini adalah pertanyaan dari irielarief3160 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Etnik bosnia herzegovina merupakan sasaran sentimen etnik di yugoslavia karena

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Etnik Bosnia-Herzegovina merupakan sasaran sentimen etnik di Yugoslavia karena saat negara bagian Bosnia-Herzegovina menyatakan kemerdekaannya di tahun 1992, etnik Serbia (sebagai etnik tertinggi kedua di negara bagian itu yaitu 31%) tidak menerima negara bagiannya dikuasai etnik Bosnia Herzegovina (sebagai etnik terbesar yaitu 44%) yang mayoritas beragama Islam.

Pembahasan:

Yugoslavia sebelumnya terdiri dari 6 negara bagian: Serbia, Montenegro, Kroasia, Slovenia, Macedonia, dan Bosnia-Herzegovina. Di luar itu terdapat 2 daerah otonom yaitu Kosovo dan Vojvodina. Yugoslavia juga merupakan negara multi-etnis dan multi-agama. Etnis yang terdapat di Yugoslavia adalah sebagai berikut:

  1. Etnis Kroasia dan Slovenia - mayoritas beragama Katolik.
  2. Etnis Serbia, Montenegro dan Makedonia - mayoritas beragama Kristen Ortodoks
  3. Etnis Bosnia-Herzegovina - mayoritas beragama Islam.

Pada tahun 1980, setelah meninggalnya Joseph Broz Tito, seorang presiden pemersatu negara-negara bagian Yugoslavia, terjadi kekacauan politik di Yugoslavia. Setelah meninggalnya Tito, negara bagian Serbia yang dipimpin oleh Presidennya Slobodan Milosevic mulai menggaungkan independen Serbia di tahun 1989. Sejak itu banyak negara bagian yang bergejolak ingin melepaskan diri dari Yugoslavia.

Pada tahun 1991 Slovenia dan Kroasia menyatakan kemerdekaannya setelah kelompok pro-kemerdekaan memenangkan pemilu di negara bagian tersebut. Hal ini menyebabkan penyerangan tentara Yugoslavia ke kedua negara bagian tersebut. Namun Kroasia berhasil memenangkan peperangan tersebut pada tahun 1995. Sementara itu, Makedonia berhasil lepas dari Yugoslavia di tahun 1991.

Bosnia-Herzegovina berhasil memisahkan diri dari Yugoslavia pada tahun 1992 namun banyak etnis Serbia di sana yang menolak. Maka terjadilah perang saudara antara tentara Yugoslavia yang didukung etnis Serbia dengan tentara etnis Bosnia. Puncak dari perang ini adalah ketika terjadi pembantaian Srebrenica di tahun 1991 dimana sekitar 8.000 etnis Bosnia dibunuh oleh tentara Serbia. Tindakan yang dianggap genosida ini dikecam oleh dunia internasional yang mendesak agar dihentikannya perang di antara kedua negara tersebut.

Akhirnya pada tahun 1995 berakhirlah perang antar etnis ini dengan ditandatanganinya Perjanjian Daytona. Perjanjian ini mengumpulkan pihak-pihak yang bertikai di Bosnia yakni Bosnia, Yugoslavia, dan Kroasia disaksikan oleh perwakilan dari negara Amerika Serikat, Inggris, Perancis, Jerman, dan Rusia. Perjanjian Daytona ini mengakui sebuah negara Bosnia-Herzegovina terdiri atas wilayah Bosnia-Herzegovina dan Republik Srpska dimana Rebublik Srpska dikuasai oleh etnis Serbia-Bosnia dan wilayah Bosnia-herzegovina dikuasai oleh etnis Bosnia dan etnis Kroasia-Bosnia. Dengan ditandatanganinya Perjanjian Daytona maka berakhirlah perang antar etnis di Yugoslavia ini.

Pelajari lebih lanjut:

Penjelasan tentang Negara-negara Pecahan Yugoslavia yomemimo.com/tugas/1064043

Penjelasan tentang 4 Faktor Penyebab Pecahnya Yugoslavia yomemimo.com/tugas/14022912

#BelajarBersamaBrainly #SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh h3rm4n6un4w4n dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 03 Aug 22