Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan________________________________1. Melaksanakan kegiatan siskamling merupakan salah satu

Berikut ini adalah pertanyaan dari Abby9510 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Dasar

Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan________________________________
1. Melaksanakan kegiatan siskamling merupakan salah satu bentuk tanggung jawab warga masyarakat dalam menjaga...
a. Keamanan
b. Kebersihan
c. Kerukunan
d. Kesejahteraan

2. Tidak mengikuti kegiatan pemilihan umum merupakan bentuk pelanggaran kewajiban dibidang...
a. Politik
b. Ideologi
c. Ekonomi
d. Sosial budaya

3. Tidak mengikuti kegiatan pemilihan umum merupakan bentuk pelanggaran kewajiban dibidang...
a. Politik
b. Ideologi
c. Ekonomi
d. Sosial budaya

4. Isna anak yang rajin. Ia belajar dengan giat setiap hari. Ia mendapatkan peringkat pertama saat kenaikan kelas. Manfaat pelaksanaan tanggung jawab berdasarkan cerita tersebut adalah...
a. Menciptakan kesejahteraan
b. Memperkukuh persatuan dan kesatuan
c. Menciptakan ketertiban dan keamanan
d. Mendapatkan hak sesuai pekerjaan yang dilakukan

5. Perwujudan tanggung jawab dilingkungan sekolah terdapat pada pernyataan...
a. Tika mendengarkan materi yang disampaikan bapak/ibu guru dengan saksama
b. Rio bangun lebih awal agar tidak terlambat sekolah
c. Galih mengikuti kegiatan ronda siskamling
d. Bianka membantu ibu mencuci piring




NT : Nomor 2 & 3 dAri sononya sama ya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1) A. keamanan, siskamling termasuk keamanan karena kegiatan siskamling dapat menjaga lingkungan aman dan tidak ada kejahatan yaitu pencurian

2) A. politik, politik berkaitan dengan urusan negara, seperti pemilu dan lain lain

3) A. politik, politik berkaitan dengan urusan negara, seperti pemilu dan lain lain

4) D. mendapatkan hak sesuai pekerjaan yang dilakukan, seperti kita harus mengerjakan kewajiban belajar, baru kita akan mendapatkan hak yaitu menjadi peringkat 1

5) A. Tika mendengarkan materi yang disampaikan bapak/ibu guru dengan seksama, jelas merupakan jawaban yang tepat, karena b,c,d bukan termasuk di lingkungan sekolah

#belajarbersamabrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh yulianurazizah633 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 27 Apr 23