penjelasan sembilan elemen dlam masyarakat digital ​

Berikut ini adalah pertanyaan dari wahiddahidah21 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Penjelasan sembilan elemen dlam masyarakat digital ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Sembilan Elemen Dalam Masyarakat Digital:

1.Akses Digital

Akses digital merupakan hak yang dimiliki oleh masyarakat digital untuk melakukan akses fasilitas teknologi informasi (IT).

2.Komunitas Digital

Komunikasi digital merupakan sebuah proses interaksi yang terjadi dalam masyarakat digital, baik di lingkungan bisnis, lingkungan akademis, lingkungan masyarakat, dan lingkungan kerja yang intinya melakukan interaksi antar invividu atau kelompok untuk bertukar segala bentuk informasi melalui chatting, e-mail, forum, dan media lainnya.

3.Literasi Digital

Literasi digital yang dimaksud dalam hal ini adalah sikap dan kemampuan masyarakat khususnya individu dalam menggunakan segala bentuk akses digital dan teknologi digital sehingga mampu melakukan evaluasi terhadap informasi yang didapatkannya.

4.Hak Digital

Hak digital ditujukan untuk perlindungan masyarakat digital dari penyalahgunaan di dunia digital.

5.Etika Digital

Masyarakat digital harus memiliki etika digital dengan mematuhi jenis segala aturan dan norma yang ada saat menggunakan perangkat teknologi maupun akses digital.

6.Hukum Digital

Hukum digital merupakan komponen yang harus ditaati dalam penggunaan teknologi komunikasi dan informasi dengan tujuan agar tidak ada pelanggaran hukum di dunia digital.

7.Keamanan Digital

Keamanan digital merupakan proses yang dilakukan dalam rangka melindungi setiap bentuk kejahatan yang berkaitan dengan dunia digital dalam bentuk proses interaksi yang terjadi dengan memberikan hak akses melalui password dan keamanan lainnya demi menjaga akses privasi selama berinteraksi pada dunia digital.

8.Transaksi Digital

Transaksi digital merupakan proses transaksi secara digital menggunakan perangkat teknologi dan melalui akses digital.

9.Kesehatan Digital

Kesehatan digital meliputi proses komunikasi dengan tenaga kesehatan secara online atau digital dan beragam perkembangan teknologi digital di bidang kesehatan baik fase diagnose, layanan, perawatan, rehabilitasi, pemulihan, edukasi, sampai dengan penjaminan/pembiayaan kesehatan.

Keterangan:

semoga membantu, boleh dong bantuin tolong jadiin jawaban terbaik :D

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh apabagusnyao2 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 19 May 23