Berikut ini adalah pertanyaan dari tolonggyaaa pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Sejarah Media Sosial Dari Masa Ke Masa
Sejarah media sosial bermula pada akhir abad ke-19. Titik awalnya adalah teknologi telegraf yang dikirimkan oleh Samuel Morsepada1844.
Meski begitu, banyak orang berpendapat bahwa telegraf tidak bisa masuk dalam terminologi media sosial karena telegraf merupakan teknologi komunikasi yang tidak memerlukan jaringan komputer/internet untuk mengoperasikannya alias offline.
Sedangkan media sosial sendiri dianggap sebagai teknologi komunikasi yang berbasis internet. Karena itu, pertumbuhan internet pada 1970-an menjadi awal mula dari media sosial.
1978, media sosial pertama tercipta. Bentuknya adalah Bulletin Board System (BBS),sebuah platform yang mengumumkan pertemuan dan berbagi informasi dengan mengunggahnya diBBS.
Ini menjadi tonggak komunitas virtual pertama dalam sejarah.
Selanjutnya, pada 1979, kemunculan UserNet membuat orang mulai menggunakan komunikasi virtual dari buletin, artikel, atau newsgroup online.
Pada 1995, ketika WWW (Worldwide Web) diluncurkan, orang-orang mulai ingin membuat situs web pribadinya masing-masing. Situs pribadi ini memungkinkan mereka berbagi dan berkomunikasi lewat internet.
Saat itu, media sosial hanya digunakan untuk berbagi saja atau belum ada jejaring pertemanan virtual.
Jejaring pertemanan virtual baru muncul pada 1997dengan layananSix Degrees. Platform ini memungkinkan penggunanya membuat profil dan daftar teman.
Sedangkan pada media sosial untuk blogging, pada 1999mulai munculBloggerdanLivejournal. Dengan layanan ini, pengguna bisa membagikan tulisan dan berkomunikasi melalui blog dan jurnal mereka sendiri.
Sedangkan grup jejaring sosial mulai tumbuh pesat dengan kemunculan Friendsterpada2002. Platform ini memungkinkan pengguna membuat profil dan terkoneksi secara virtual dengan orang di seluruh dunia.
Friendster kemudian digandrungi anak muda pada masanya. Pada tahun 2003, Kesuksesan tersebut memicu munculnya jejaring pertemanan yang lain dengan spesifikasi berbeda seperti MySpaceuntuk musik danLinkedIn untuk bisnis atau pekerjaan.
Pada 2004, Mark Zuckerbergmeluncurkan jejaring pertemanan lain yaituFacebook. Mulanya, layanan ini digunakan sebagai jejaring sosial untuk para mahasiswa.
Namun, seiring berjalannya waktu, Facebook pun sudah dapat diakses bagi siapa saja yang berusia di atas 13 tahun yang hingga kini, Facebooktetap digandrungi oleh banyak warganet karena banyaknya fitur-fitur inovatif yang ditawarkan olehFacebook.
Para pekerja kreatif terus mengembangkan media sosial jenis lain. Hingga pada 2005, Youtube diluncurkan.
Youtube menjadi salah satu media sosial pembeda karena berbagi menggunakan video.
Dalam blogging atau berbagi melalui tulisan, tahun 2006munculTwitter. Berbeda dengan media sosial blogging yang lain, Twittermemilih disebut denganmicroblogging karena ada pembatasan karakter.
Twitter menawarkan cara komunikasi yang singkat dan padat bagi para penggunanya. Alih-alih merasa kesusahan, pengguna justru merasa tertantang dengan batasan karakter tersebut.
Mencari bentuk baru media sosial juga dilakukan oleh Kevin SystromdanMike Krieger. Mereka kemudian membuat Instagrampada2010.
Layanan ini secara eksklusif memfokuskan diri dengan berbagai foto dan video.
Tahun berikutnya, 2011, layanan Snapchat diluncurkan. Aplikasi ini berfokus pada berbagai cerita video yang hanya dapat dilihat dalam waktu 24 jam saja.
Dan pada tahun-tahun berikutnya, perkembangan media sosial pun semakin pesat, hal ini disebabkan oleh semua orang yang merasa seperti bisa "memiliki" media sendiri. Jika untuk memiliki media tradisional seperti televisi, radio, atau koran dibutuhkan modal yang besar dan tenaga kerja yang banyak, maka lain halnya dengan media sosial digital. Seorang pengguna bisa mengakses media sosial dengan fasilitas jaringan internet yang lambat sekalipun, tanpa biaya besar, tanpa alat mahal, dan dilakukan sendiri tanpa memerlukan karyawan. Pengguna media sosial dengan bebas bisa mengedit, menambahkan, dan memodifikasi (baik tulisan, gambar, video, grafis, dan berbagai model content lainnya).
Media sosial adalah mengenai menjadi manusia biasa yang saling membagi ide, bekerja sama, dan berkolaborasi untuk menciptakan kreasi, berpikir, berdebat, menemukan orang yang bisa menjadi teman baik, menemukan pasangan, dan membangun sebuah komunitas. Intinya, menggunakan media sosial menjadikan seseorang sebagai diri sendiri. Selain kecepatan informasi yang bisa diakses dalam hitungan detik, menjadi diri sendiri dalam media sosial adalah alasan media sosial berkembang pesat. Tidak terkecuali, keinginan untuk aktualisasi diri dan kebutuhan menciptakan personal branding.
Per Agustus 2017, media sosial yang memiliki akun/member terbanyak adalah Facebookdengan jumlah sebanyak2,047 milliar, kemudian YouTubedi posisi kedua dengan jumlah akun sebanyak1,5 milliar,danWhatsAppdiposisi ketiga dengan jumlah akun sebanyak1,2 milliar.
Semoga membantu
maaf kalau salah
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nuralfatihn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 28 Apr 22