Buatlah materi IPA tentang perubahan musim? Nt=Gk ush panjang²

Berikut ini adalah pertanyaan dari fromis9 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Buatlah materi IPA tentang perubahan musim?

Nt=Gk ush panjang²

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Salah satu akibat dari gerak revolusi bumi, yaitu perubahan musim. Dalam setahun, bumi mengalami perubahan musim. Daerah yang terletak disekitar khatulistiwa mengalami musim hujan dan kemarau. Daerah yang terletak di belahan bumi utara dan selatan mengalami musim dingin,musim semi, musim panas, dan musim gugur. Di saat Kutub Selatan Bumi condong ke Matahari membuat belahan bumi bagian utara semakin jauh dari matahari sehingga mengalami musim dingin. Di antara pergantian musim panas menjadi mesin dingin terjadi musim gugur, sedangkan di antara pergantian musim dingin menjadi musim panas terjadi musim semi.

Indonesia yang terletak di khatulistiwa hanya mengalami dua musim yaitu musim hujan dan musim kemarau. Pada Oktober- Maret, bertiup angin muson barat yang banyak membawa uap air sehingga Indonesia mengalami musim hujan atau curah hujan tinggi. Pada April-September, bertiup angin muson timur yang sedikit membawa uap air sehingga Indonesia mengalami musim kemarau atau curah hujan rendah.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Nayoonnie dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 25 May 22