utk program python nya gimana ini kk?​

Berikut ini adalah pertanyaan dari kingaveeplayer2 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Utk program python nya gimana ini kk?​
utk program python nya gimana ini kk?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kode Program (Python 3): Alternatif 1

# Start

# Masukkan UTS, UAS, Tugas
uts = float(input("Masukkan nilai UTS  : "))
uas = float(input("Masukkan nilai UAS  : "))
tugas = float(input("Masukkan nilai Tugas: "))

# NA = 0,3 × UTS + 0,3 × UAS + 0,4 × Tugas
na = 0.3*uts + 0.3*uas + 0.4*tugas

# Cetak NA
print(f"Nilai Akhir (NA) = {round(na, 2)}")

# Finish
_____________

Kode Program (Python 3): Alternatif 2

# Start

# Masukkan UTS, UAS, Tugas
(uts, uas, tugas) = \
   (float(item) for item in \
       input("Masukkan nilai UTS, UAS, dan Tugas\
       \n(dipisahkan spasi): ").split())

# NA = 0,3 × UTS + 0,3 × UAS + 0,4 × Tugas
na = 0.3*uts + 0.3*uas + 0.4*tugas

# Cetak NA
print(f"Nilai Akhir (NA) = {round(na, 2)}")

# Finish
_____________

Pembahasan

Untuk kedua alternatif program di atas, semua variabelnya bertipe float. Kita juga bisa menggunakan tipe integer untuk variabel \tt uts, \tt uas, dan \tt tugas, tetapi variabel \tt na harus bertipe float atau double.
Perhatikan penamaan variabelnya. Saya terbiasa menggunakan camel-case dalam menamai variabel, sehingga jika hanya satu kata, nama variabelnya huruf kecil semua. Anda dapat juga menamai variabel persis seperti yang dinyatakan dalam flowchart. Yang penting konsisten saja.

Perbedaan utama dari kedua alternatif program di atas adalah pada mekanisme pembacaan inputnya.

  • Pada program alternatif 1, setiap variabel dibaca satu per satu, dan langsung di-cast ke tipe float.
  • Pada program alternatif 2, ketiga variabel dibaca sekaligus, dengan ketentuan setiap nilai dipisahkan dengan spasi. Kita juga dapat menentukan karakter separator yang lain, misalnya tanda baca koma, dengan memasukkan parameter berupa karakter separator pada method \tt split(separator). Tanpa parameter (seperti pada program alternatif 2 di atas), default separator adalah spasi.

Untuk pencetakan output, baris program \tt print(f"Nilai\ Akhir\ (NA) = \{round(na, 2)\}") bisa diganti dengan:
\tt print("Nilai\ Akhir\ (NA) = " + str(round(na, 2))).
Saya pribadi lebih menyukai bentuk pertama, karena format string yang dicetak lebih terlihat dengan jelas.
_____________

Contoh Hasil Eksekusi

Untuk kedua program, digunakan nilai masukan yang sama, yaitu:

  • nilai UTS = 80,
  • nilai UAS = 90, dan
  • nilai Tugas = 85.

Eksekusi program alternatif 1:

  • Masukkan nilai UTS  : 80
    Masukkan nilai UAS  : 90
    Masukkan nilai Tugas: 85
    Nilai Akhir (NA) = 85.0

Eksekusi program alternatif 2:

  • Masukkan nilai UTS, UAS, dan Tugas        
    (dipisahkan spasi): 80 90 85
    Nilai Akhir (NA) = 85.0

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh henriyulianto dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 24 Dec 22