Berikut ini adalah pertanyaan dari indraagmailcom9567 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
1. Hardware/ Perangkat Keras
Hardware merupakan perangkat keras yang kasat mata dan memiliki wujud fisik yang dapat diraba. Hardware pada komputer sendiri masih dibagi lagi menjadi empat bagian yaitu input device, output device, processing device dan storage device.
2. Software/ Perangkat Lunak
Software dapat diartikan juga sebagai suatu kumpulan data elektronik yang tersimpan dan diatur oleh komputer, bisa berupa program ataupun koneksi untuk menjalankan berbagai macam instruksi perintah. Software dibagi menjadi tiga yaitu software sistem, software aplikasi dan software tambahan. Software sistem merupakan software utama yang sangat penting karena bertugas mengatur komponen pada komputer secara menyeluruh. Contoh software diantaranya adalah Windows Xp, Windows 2000, Windows 7, Linux, IOS dll. Software aplikasi merupakan software pelengkap pada komputer yang digunakan sebagai sarana pengolahan data. Contohnya adalah web browser, software office, game dan lainnya. Sedangkan software tambahan adalah software yang menjalankan tugas-tugas khusus atau tambahan sekaligus melindungi hardware. Contohnya seperti Data recovery, Disk Defragmenter, Sceensever, Backup, dan lain-lain.
3. Brainware
Brainware yaitu orang yang menjalankan atau mengoperasikan komputer. Brainware sangat penting karena komputer tidak dapat bermanfaat jika tidak dioperasikan oleh manusia. Jadi brainware merupakan setiap orang yang terlibat dalam kegiatan-kegiatan pemanfaatan komputer. Contoh dari brainware diantaranya adalah programmer, sistem analis, operator dan administrator.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh salsabillasyn8 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 05 Jan 23