jadi kan waktu itu gua mau download adobe master colletion

Berikut ini adalah pertanyaan dari ernacandra1980 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jadi kan waktu itu gua mau download adobe master colletion tapi gua salah klik download yg salah gua awal nya gak tahu langsung asal pencet ehh rupa nya krna virus Ransomware tapi di komputer gua gak ada file penting:)pas gua check di avast kedetect habis tu gua ikuti kan avast nya abis tu avast bilang komputer gua aman tapi file gua gak bisa kebuka ada tulisan .ckae
kalau gak salah
gua mau coba reset dengan keep my files apakah virus nya hilang?
dan harus kah window ori?
kan gua pake Microsoft office bajakan apakah akan hilang?

niat nya sihh mau install ulang tapi gua gak tahu cara nya kalau ke konter nya gak ada duit gua jadi gimana nii yg pernah share pengalaman dong


please jangan asal jawab
sorry kalau poin dikit karena kalau banyak, ada bocil nanti asal jawab​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Cukup install ulang saran dari gua, dikarenakan jika di Recovery pun virus yang tertanam didalam sudah meng-encript data kamu dan system dari windows kamu, jadi kamu tidak bisa mengembalikan keadaan komputer kamu kesemula.

Cara install ulang dengan bener walau pake windows tidak ori g ada salahnya, cukup kamu menyediakan :

Alat dan bahan :

  • Windows ISO (dari website getintopc . com)
  • Program Rufus
  • 1 buah flash disk 8-16GB+
  • 1 Laptop/komputer yang blm terinfeksi virus

Cara memasukkan windows ke dalam flashdisk :

  • Download dulu mentahan windows tadi dari link getintopc . com
  • Download juga program rufus tadi
  • jika semua sudah terdownload, kamu buka program rufus
  • tekanSELECTpada bagian Boot selection
  • cari file windows format iso yang sudah kamu download
  • jika sudah tekan OK lalu masukkan flashdisk (pastikan flashdisk mu siap untuk di format ya)
  • tekan tombol START
  • tekan Yes untuk memformat
  • Tunggu beberapa menit setelah mengisi file windows
  • Jika sudah siap mengisi flashdisk tersebut, matikan komputer yang ingin di install
  • masukkan flashdisk ke komputer tersebut
  • lalu hidupkan kembali (saat lagi proses penghidupan, kamu harap menekan tombol BIOS untuk mengatur BOOT utama yang ingin dijalankan nantinya, tombol bios tersebut biasanya dari ESC, F1, F2, F8, F9, F10, F12, tapi pada umumnya tombol bios F10)
  • jika sudah masuk ke bios masuk ke konfigurasi BOOT pada pemilihan harddisk / boot yang ingin dijalakan (kamu diharuskan mengutamakan boot yg dari flashdisk agar saat komputer dinyalakan boot yg pertama kali di jalankan itu langsung masuk ke boot penginstallan windows)
  • jika sudah di atur, kamu harus menyimpan konfigurasi.
  • lalu saat kamu menyimpan konfigurasi tersebut, komputer akan mengalami restart/mati-hidup kembali (dikarenakan telah menyimpan konfigurasi untuk kedepannya)
  • Install Komputer sesuai yang di inginkan

Peringatan Penting...!!!

  • Saat penginstallan kamu di haruskan mematikan koneksi yang terhubung dengan komputermu!!!
  • Saat melakukan penginstallan jangan mencabut flashdisk!!!
  • Saat melakukan penginstallan jangan sampai membatalkan penginstallan seperti komputer langsung di matikan
  • Saat kamu mendownload file mentahan windows tadi, di sarankan jangan menjeda atau pun saat melakukan pengunduhan file tersebut malah batal disaat lagi proses download (agar terhindar dari file Corrupt atau file rusak)

SEMOGA BERMANFAAT :)

SALAM SATU OBENG :3

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh AndrewMalsar dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 24 May 22