bagaimana pengaplikasian web server pada aplikasi lain​

Berikut ini adalah pertanyaan dari srevi0077 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bagaimana pengaplikasian web server pada aplikasi lain​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Untuk membuat website atau aplikasi berbasis web, kita harus menaruh aplikasi tersebut di web server. Atau dengan kata lain kita harus menginstalnya di komputer yang diposisikan sebagai web server.

Oleh karena itu, komputer tersebut harus memiliki aplikasi web server sehingga bisa digunakan oleh aplikasi-aplikasi yang berbasis web.

Jika kita sudah memiliki hosting, mestinya di hosting tersebut sudah terinstal aplikasi web server. Yang paling populer adalah Apache, Nginx, Litespeed, dan lain sebagainya. Semuanya berbasis Linux.

Sedangkan untuk yang OS berbasis Windows, biasanya sudah di publish sendiri oleh Microsoft. Yang terbaru adalah Windows Server 2012.

Nah, kalau kita belum memiliki hosting bagaimana? Bisakah kita menginstalnya di komputer lokal?

Lalu, bagaimana mengkondisikan komputer biasa kita sebagai server? Bisakah?

Jangan khawatir, kita masih tetap bisa menginstal aplikasi berbasis web di komputer kita. Caranya adalah dengan menginstal aplikasi web server localhost yang sudah banyak sekali tersedia dan bisa Anda download di internet. Contohnya yang paling populer antara lain adalah XAMPP, IIS, WAMP, dan AMPPS.

Saya sendiri, meskipun sudah memiliki hosting, ada kalanya sebelum benar-benar mengupload aplikasi atau website ke hosting, saya buat dulu di komputer lokal. Karena load website jelas akan lebih cepat dan utak-atiknya lebih praktis.

Penjelasan:

Web server adalah perangkat lunak yang berfungsi sebagai penerima permintaan yang dikirimkan melalui browser kemudian memberikan tanggapan permintaan dalam bentuk halaman situs web atau lebih umumnya dalam dokumen HTML. Namun, web server dapat mempunyai dua pengertian berbeda, yaitu sebagai bagian dari perangkat keras (hardware) maupun sebagai bagian dari perangkat lunak (software).

Jika merujuk pada hardware, web server digunakan untuk menyimpan semua data seperti HTML dokumen, gambar, file CSS stylesheets, dan file JavaScript. Sedangkan pada sisi software, fungsi web server adalah sebagai pusat kontrol untuk memproses permintaan yang diterima dari browser.

Jadi sebenarnya semua yang berhubungan dengan website biasanya juga berhubungan dengan web server, karena tugas web server adalah mengatur semua komunikasi yang terjadi antara browser dengan server untuk memproses sebuah website.

Saat ini ada beberapa pilihan web server saat ini tersedia, nanti akan kami coba bahas satu persatu mengenai kelebihan masing-masing web server. Sebelumnya, mari kita coba bahas mengenai bagian lain dari web server.

Pada tahun 1990 web server adalahproyek yang diusulkannya pada atasannya di CERN (Organisasi Riset Nuklir Eropa) bernama CERN httpd yang diusulkan oleh Sir Tim Berners-Lee. Web server ini berjalan pada server NeXT. NeXT merupakan perusahaan yang didirikan oleh Steve Jobs setelah keluar dari Apple.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Cerajikadoop dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 07 Jul 21