contoh implementasi science dalam kehidupan sehari hari​

Berikut ini adalah pertanyaan dari kemalpramudya11 pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Contoh implementasi science dalam kehidupan sehari hari​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

  • Pencatatan kehadiran karyawan dengan sistem fingerprint.

Pada mesin perekam sidik jari, terdapat perangkat elektronik untuk merekam gambar digital dari pola sidik jari. Gambar tersebut kemudian disimpan sebagai data oleh sistem. Jika seseorang yang melakukan presensi kehadiran telah terekam pola sidik jarinya, maka secara otomatis mesin akan mencocokkan dengan data yang telah disimpan dan terhitung sebagai kehadiran. Sistem tersebut menggunakan metode sains data untuk dapat mengidentifikasi kesamaan pola sidik jari.

  • Pencarian rute tercepat via google maps.

Google mencatat setiap perjalanan penggunanya, termasuk rute, waktu, dan kecepatannya. Hal ini membuat Google mempunyai banyak data untuk diolah dan digunakan untuk memberikan rekomendasi pada penggunanya dalam menentukan rute tercepat ke suatu tempat. Semakin banyak pengguna yang melewati suatu tempat tersebut, maka semakin akurat juga perkiraan atau rekomendasi yang diberikan oleh Google.

  • Pendeteksi adanya kanker dari foto rontgen.

Pada teknologi ini, sistem mengumpulkan data dan mempelajari data pasien yang terkena kanker. Kemudian saat dilakukan pendeteksian, sistem akan mendeteksi pasien diduga menderita kanker atau tidak berdasarkan data yang telah dipelajari tersebut.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh WANDIPAEMBONAN dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 09 Jan 22