Ceritakan perlawanan rakyat ternate terhadap portugis

Berikut ini adalah pertanyaan dari RaffaAzhar415 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Ceritakan perlawanan rakyat ternate terhadap portugis

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penjelasan:

Kedatangan Bangsa Portugis ke Maluku pertama kali dipimpin oleh Alfonso d’Albuquerque pada 1521 yang sebelumnya telah menduduki wilayah Malaka. Sesampainya Portugis di wilayah Maluku, Bangsa Portugis diterima dengan baik oleh Kerajaan Ternate yang pada saat itu sedang berkonflik dengan tetangganya, Kerajaan Tidore. Penerimaan Portugis oleh Ternate syarat akan kepentingan politik. Ternate bersekutu dengan Portugis dengan tujuan membantu melawan Kerajaan Tidore. Portugis bersedia memberikan bantuan kepada Ternate dengan syarat Portugis diberikan hak monopoli di wilayah Maluku, mendirikan kantor dagang, dan mendirikan benteng. Pada perkembangannya Portugis tidak hanya melakukan monopoli perdagangan, tetapi juga menyebarkan agama Katholik di wilayah Ternate yang notabene merupakan kerajaan bercorak Islam.

Pada tahun 1521, bangsa Spanyol yang memiliki tujuan yang sama dengan Portugis juga sampai di Maluku. Spanyol kemudian bersekutu dengan Tidore. Perebutan wilayah diantaranya dua persekutuanpun tak terhindarkan. Konflik ini reda ketika pihak gereja mengeluarkan Perjanjian Zaragoza pada tanggal 22 April 1529. Isi perjanjian ini mengharuskan Spanyol meninggalkan Maluku dan Portugis menguasai wilayah Maluku sepenuhnya. Penyebaran agama Katholik, monopoli yang berlebihan serta tuntutan – tuntutan yang berlebihan dari pihak Portugis kepada Ternate akhirnya mendapat perlawanan dari Raja Ternate yaitu Sultan Hairun. Pada tahun 1570, Sultan Hairun melakukan perlawanan terhadap Portugis namun dapat dipatahkan. Perlawanan Ternate berlanjut hingga kepemimpinan Sultan Baabullah. Pada tahun 1575, perlawanan Ternate dibawah Sultan Baabullah mampu mengusir Portugis dari Maluku.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh zeera1419 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 08 May 22