Kearifan lokal suku anak dalam di jambi, dikenal istilah sesap.

Berikut ini adalah pertanyaan dari liza2896 pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Kearifan lokal suku anak dalam di jambi, dikenal istilah sesap. apakah arti sesap itu?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

sesap, merupakan ladang yang

ditinggalkan tetapi masih menghasilkan sumber

pangan bagi mereka.

Penjelasan :

Bagi Suku Anak Dalam, ladang yang sudah

lama ditinggalkan dikarenakan alasan melangun akan

berubah menjadi sesap, merupakan ladang yang

ditinggalkan tetapi masih menghasilkan sumber

pangan bagi mereka jika mereka kembali dari

melangun. Selanjutnya, setelah tidak menghasilkan

sumber makanan pokok, sesap berganti menjadi

belukor. Belukor meski tidak menghasilkan makanan

pokok, tetapi masih menyisakan tanaman buahbuahan dan berbagai tumbuhan yang akan tumbuh

yang bermanfaat bagi mereka seperti durian, duku,

rambutan, cempedak, petai, pohon sialang, dan

berbagai jenis rotan. Belukor tersebut akan berubah

menjadi benuaron yaitu kebun yang berperan sebagai

sumber penghasil makanan berupa buah-buahan dan

kayu bermanfaat. Seiring berjalannya waktu, disaat

tumbuhan yang berada di benuaron tersebut semakin

besar dan tua, maka pada akhirnya benuaron tersebut

kembali menjadi rimbo (hutan).

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh abdillahfikri22 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 06 Jun 22