Usaha apa yang bisa dilakukan untuk memulihkan nama baik setelah

Berikut ini adalah pertanyaan dari josephinejenys2 pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Usaha apa yang bisa dilakukan untuk memulihkan nama baik setelah terjerumus suatu kenakalan remajatolong dibantu kak​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Permintaan Maaf

Minta maaflah dan katakan dengan tulus permintaan maaf kita kepada korban. Jika disengaja bilanglah bahwa kita khilaf dan berjanji akan memperbaikinya, jika tidak sengaja maka jelaskan bahwa kita tak pernah bermaksud untuk melakukannya. Permintaan maaf ini harus diucapkan secara langsung kepada korban atau orang-orang yang merasa kesal dengan perbuatan kita. Sebagai manusia yang punya hati nurani, mereka akan menerima permintaan maaf kita.

2. Etika

Setelah meminta maaf, hendaknya kita beretika lebih baik dari sebelumnya. Etika yang menurun akan membuat mereka tidak percaya dengan permintaan maaf kita, pada akhirnya kita akan tetap buruk di mata mereka. Sebaliknya, jika etika kita semakin baik, maka mereka akan memiliki simpatik kepada kita.

3. Rajin Terlibat Kegiatan Sosial

Jangan merasa malu jika kita sudah meminta maaf untuk kesalahan kita. Ikutlah terlibat dalam kegiatan sosial, bantu mereka pada saat kerja bakti dan sebagainya. Bahkan lebih baik lagi kalau kita yang mengadakan kegiatan sosial sendiri, misalnya dengan membagi rezeki untuk orang-orang yang membutuhkan.

4. Lebih Religius

Poin ini tak perlu kita pamerkan kepada mereka yang sudah tersakiti hatinya oleh kita. Kita hanya perlu lebih mendekatkan diri kepada Tuhan dari sebelumnya. Jika kita sudah meminta maaf kepada orang lain atas kesalahan kita, maka minta maaflah kepada Tuhan sehingga kita diberi kemudahan untuk menjalani aktivitas lebih baik dari hari-hari sebelumnya.

Itulah 4 hal yang harus kita lakukan untuk mengembalikan nama baik. Memang dibutuhkan mental yang kuat bagi kita untuk menghadapi pandangan negatif orang lain, terlebih karena kita sudah melakukan suatu kesalahan. Namun, dengan menerapkan keempat poin di atas, akan ada banyak orang yang bisa memaafkan kita. Seiring berjalannya waktu terus lakukanlah banyak hal baik, nama kita tak lagi buruk di mata orang lain.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh josmgamron dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 22 Jun 23