5 sumber pengertian sosiologi pertanian?

Berikut ini adalah pertanyaan dari indraagmailcom9364 pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

5 sumber pengertian sosiologi pertanian?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

- Planck

- Raharjo

- Rusidi

- Rachbini, D.J

- Ohrella

Penjelasan:

1.      Planck

Menyebutkan bahwa, Sosiologi pertanian sering disamakan dengan Sosiologi pedesaann. Tetapi ini hanya berlaku jika penduduk desa terutama hidup dari pertanian saja. Semakin sedikit kehidupan penduduk di desa ditandai oleh kegiatan pertanian, maka semakin pantas sosiologi pertanian dipisahkan dari sosiologi pedesaan.

2.      Raharjo

Menyebutkan bahwa, Sosiologi pertanian merupakan karateristik pokok dari umumnya desa-desa di dunia ini. Dengan mengingat pentingnya faktor pertanian bagi keberadaan desa, maka dapat dipahami bahwa kebanyakan batasan sosiologi pedesaan masih selalu berkisar pada aspek pertanian.

3.      Rusidi

Menyebutkan bahwa, Sosiologi pertanian dapat di kaji dengan berbagai macam, yaitu dengan cara kajian yang bersifat kuantitatif seperti, pembinaan kelembagaan kepada anggota, partisipasi anggota kelompok tani, keterlibatan warga dalam kelompok tani, tingkat pendidikan, mata pencaharian, hubungan antar lembaga, tingkat kemakmuran masyarakat, dan masalah kependudukan.

4.      Rachbini, D.J

Menyebutkan bahwa, Sosiologi pertanian di sector pembangunan ekonomi di negeri ini belum berhasil merembes ke bawah, penyebabnya karena pembangunan ekonomi yang dijalankan telah mengabaikan dimensi etika dan unsure manusia sebagai subjek pembangunan itu sendiri. Disini mengandung arti bahwa tumbuhnya partisipasi masyarakat tani dalam pembangunan pertanian sangatlah penting.

5.      Ohrella

Menyebutkan bahwa, Sosiologi pertanian tanpa keberpihakan kepada pemberdayaan masyarakat tani, akan semakin sangat mustahil untuk dapat membimbing petani menjadi subjek pembangunan turut serta dalam transformasi structural, apalagi kualitas sumber daya manusia pertanian di dominasi tenaga kerja berpendidikan rendah.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh alkhu dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 28 May 23