Mengapa dengan meningkatnya kemiskinan turut berpengaruh terhadap semakin banyaknya tindakan

Berikut ini adalah pertanyaan dari inchess44 pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Mengapa dengan meningkatnya kemiskinan turut berpengaruh terhadap semakin banyaknya tindakan kriminalitas

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban :

Meningkatnya kemiskinan juga turut berpengaruh pada meningkatnya tindakan kejahatan atau kriminalitas dikarenakan seseorang yang tidak dapat memenuhi kebutuhannya secara layak.

Penjelasan :

Kemiskinan merupakan suatu keadaan dimana seseorang tidak bisa memenuhi kebutuhan hidupnya baik primer, sekunder sampai tersier. Kebutuhan hidup adalah hal yang harus kita penuhi untuk bertahan hidup, seperti untuk makan, tempat tingga, pakaiank, pendidikan dan lainnya. Suatu gambaran ketika seseorang kekurangan materi ini masih banyak terjadi di Era Globalisasi yang tidak semua orang dapat menikmatinya.  

Di Indonesia, banyak masyarakat yang masih tergolong miskin dan dapat berdampak banyak hal terhadap kemajuan bangsa. Salah satu dari dampaknya yaitu banyak orang yang kesulitan ekonomi berusaha memenuhi kebutuhannya dengan berbagai cara termasuk tindakan kriminal. Tindakan kriminal ini dapat mengganggu ketenangan masyarakat dan dapat juga menghambat masa depan anak bangsa. Selain kemiskinan, pengangguran juga termasuk penyebab dari adanya tindakan yangb tidak sesuai norma atau meresahkan masyarakat.

Adapun upaya dalam memberantas kemiskinan ini telah dilakukan oleh pemerintah seperti dalam perluasan kesempatan kerja, bantuan diberbagai bidang yakni pendidikan, kesehatan, pangan dan lainnya. Namun, hal ini saja belum mampu menuntaskan masalah dari kemiskinan. Rendahnya keinginan masyarakat untuk maju dapat menjadi faktor bertahannya tingkat kemiskinan yang tinggi di Indonesia. Sikap malas masyarakat dalam berusaha ini selain dari diri pribadi juga kurangnya motivasi dan arahan dalam memperoleh pengetahuan yang dapat memajukan kehidupannya. Penyediaan lowongan kerja tanpa disertai peningkatan kualitas individu merupakan hal yang tidak seimbang. Oleh karena itu, masih banyak yang kurang informasi terhadap kemajuan era globalisasi yang mempermudah segala hal bahkan berpeluang dalam memajukan kehidupan.

Contoh kejahatan yang sering terjadi saat ini seperti pembegalan, perampokan, pencurian dan lainnya yang disebabkan karena ketidakmampuan keluarga dalam mengarahkan individu juga ketidakmampuan seseorang mendapatkan sesuatu dengan cara yang baik. Dalam hal ini, peran keluarga sejak dini sangat penting untuk membantu anak yang kelak menjadi dewasa untuk menentukan hal yang benar untuk dilakukan dan juga yang tidak. Lingkungan seseorang juga berpengaruh karena jika lingkungannya buruk maka akan mempengaruhi perilaku individu jika tidak bisa menyesuaikan diri. Pola yang sama terus terjadi dimana orangtua menuntut anaknya dalam membantu mereka memenuhi kebutuhan ekonomi jika sudah dewasa. Padahal sang anak juga akan harus memenuhi kebutuhan keluarga generasinya kelak. Maka itu, penghentian pola ini harus segera dihentikan dimana generasi sekarang harus dapat berupaya meningkatkan taraf hidupnya sehingga tidak menjadi beban untuk generasi mendatang.

Pelajari Lebih Lanjut :

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 21 Feb 22