sebutkan beberapa peristiwa konflik , latar belakang peristiwa , dampak

Berikut ini adalah pertanyaan dari anggitvs16 pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sebutkan beberapa peristiwa konflik , latar belakang peristiwa , dampak yang ditimbulkan peristiwa​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Latar belakang Terjadinya Peristiwa Tanjung Morawa disebabkan oleh adanya pertikaian antara polisi dengan penduduk Desa Perdamaian, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara. Waktu itu, Kabinet Wilopo mengirim Menteri Dalam Negeri Mohammad Roem untuk melakukan pengosongan bekas lahan tembakau guna dibangun sawah percontohan untuk masyarakat di sana. Namun, sawah tersebut sudah diduduki oleh para penggarap liar alias ilegal. Di antara mereka ada yang merupakan seorang imigran gelap dari China. Pemerintah pun segera melakukan pemindahan terhadap para penggarap liar yang ada di sawah tersebut. Pemerintah juga bersedia memberi ganti rugi dan menyediakan lahan pertanian. Namun, niatan tersebut dihalangi oleh organisasi Barisan Tani Indonesia (BTI). Alhasil, usaha tersebut gagal.  Karena musyawarah tidak berhasil, maka pada 16 Maret 1953, pemerintah memindahkan mereka secara paksa dengan dibantu oleh aparat kepolisian dan sejumlah alat berat.

Akibat Peristiwa Tanjung Morawa Besarnya pertikaian yang terjadi di Tanjung Morawa lantas menarik perhatian parlemen. Mosi tidak percaya pun diterbitkan oleh Sidik Kertapati dari Sarekat Tani Indonesia (SAKTI). Dalam hal ini, Kabinet Wilopo dinilai menyalahi aturan. Adanya mosi tidak percaya kemudian membuat pemerintahan menjadi goyah. Akhirnya, pada 2 Juni 1953 Wilopo menyerahkan mandatnya kepada presiden. Oleh karena itu, Peristiwa Tanjung Morawa merupakan peristiwa yang terjadi pada masa demokrasi liberal di mana peristiwa ini menyebabkan jatuhnya Kabinet Wilopo. Insiden Tanjung Morawa menjatuhkan kurang lebih 20 korban, di mana lima di antaranya meninggal dunia. Parlemen dan pers pun memberikan tanggapan keras pada peristiwa ini.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh shirleyherlin1 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 17 Apr 22