Analisislah gaya kepemimpinan secara umum dalam konteks kepemimpinan pemerintahan

Berikut ini adalah pertanyaan dari wilhelminawelly27 pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Analisislah gaya kepemimpinan secara umum dalam konteks kepemimpinan pemerintahan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Gaya atau dalam Bahasa inggrisnya lazim disebut dengan style yang artinya mode atau corak seseorang yang tidak banyak mengalami perubahan dalam menjalankan atau mengerjakan sesuatu yang berkaitan dengan ketugasannya. Dalam hal ini gaya merupakan cara, bentuk, irama, kesanggupan, kekuatan dari seorang untuk berbuat sesuatu. Dia akan mendapat pujian atau penghargaan manakala berhasil, namun tak jarang dia akan dicaci apabila dia gagal. Beberapa pakar ilmu pemerintahan membagi gaya kepemimpinan pemerintahan sebagai berikut :

Gaya Demokratis :

Kepemimpinan Gaya Demokratis yaitu cara atau irama seseorang dalam memimpin pemerintahan dalam menghadapi masyarakat dan bawahannya memakai metode pembagian tugas. Tugas –tugas pemerintahan dibagi habis dengan bawahan atau seksi-seksi dibagi secara proporsional sesuai dengan beban tugas dan tanggungjawabnya. Dalam menjalankan ketugasannya ada umpan balik antara atasan dan bawahan boleh memberikan saran dan masukkan.

Gaya Birokratis :

Yaitu cara dan irama seorang pemimpin dalam menghadapi bawahan dan masyarakatnya memakai metode tanpa pandang bulu. Setiap bawahan diperlakukan sama disiplinnya, taat pada aturan ( rule ), ada spesialisasi ketugasan, sehingga kemudian bawahan men jadi kaku tetapi sederhana ( zakelijk )

Gaya Kebebasan :

Adalah cara dan irama seorang pemimpin dalam menghadapi masyarakat dan bawahannya dengan memakai metode pemberian keleluasan seluas-luasnya. Metode ini biasa dikenal dengan liberalisme. Dengan gaya ini setiap bawahan bebas bersaing dalam strategi ekonomi, politik, hukum dan administrasi.

Gaya Otokratis :

Yaitu gaya seorang pemimpin dalam menghadapi bawahan atau masyarakatnya dengan menggunakan cara paksaan kekuasaan ( Coercive power ). Cara ini cocok diterapkan di kalangan militer untuk mempercepat waktu dengan system komando sehingga hasilnya efektif. Tetapi cara ini kurang cocok diterapkan di daerah yang sudah maju, karena ketakutan bawahan hanya ketika seseorang sedang berkuasa saja.

Demikian beberapa Gaya Kepemimpinan Pemerintahan menurut kajian para pakar, masing-masing mempunyai kelebihan dan kelemahan dalam penerapannya, karena bersentuhan dengan seluruh lapisan masyarakat. Semoga menambah wawasan dan pengetahuuan bersama.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh wilda8692 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 21 Aug 23