contoh teori aksi (action theory)​

Berikut ini adalah pertanyaan dari korrahmantok pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Contoh teori aksi (action theory)​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Max Weber pun membagi 4 tipe dalam tindakan/aksi sosial : (1) Tindakan rasional, atau lebih dapat dipahami sebagai tindakan instumental bertujuan, artinya kita memikirkan untuk mencapai sesuatu, melakukan sesuatu setelah dipertimbangkan demi mencapai sesuatu tujuan yang sudah kita pikirkan sebelumnya. (2) Tindakan nilai, mempertimbangkan untuk melakukan sesuatu atas dasar nilai sesuatu itu, artinya kita melakukan sesuatu biasanya mempertimbangkan baik buruknya, bermanfaat atau tidaknya, susah atau gampangnya atau merugikan atau tidaknya sesuatu itu. Dalam pertimbangan nilai ini untuk melakukan tindakan biasanya kita memakai barometer agama, norma, budaya dan lainya. Misalnya mendasari tindakan atas nilai agama, terasa seperti tidak sopan dan tidak baik jika makan dengan tangan kiri.

(3) Tindakan emosional, sesuai dengan tipenya yang mendasari tindakan atas dasar emosional artinya kita melakukan tindakan/aksi sosial karena emosional yang mempengaruhi atau melatar belakangi, emosional disini bukan pada hal rasional tapi lebih kepada perasaan yang memperngaruhi tindakan, seperti simpati, cinta, marah, kasihan, simpati, sedih, bahagia, benci, seperti manusia bertindak memberikan makanan atau sedekah ketika melihat seorang gelandangan di pinggir jalan sambil membawa anak yang didasari atas emosional kasihan atau simpati kepada gelandangan itu dan (4) tindakan tradisional, tindakan ini tentu didasarkan kepada tradisi, adat istiadat atau budaya, tindakan ini terjadi sebab suatu tindakan yang bersifat repetitif atau berulang kali dilakukan hingga menjadi sebuah kebiasaan tradisi.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh aywlndri14 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 23 Nov 22