Jelaskan kriteria kesenjangan sosial ekonomi

Berikut ini adalah pertanyaan dari ociixdoyyiegf pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan kriteria kesenjangan sosial ekonomi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

  1. Kesenjangan sosial ekonomi akan dirasakan oleh banyak orang dalam masyarakat, tidak hanya dirasakan oleh satu orang atau kelompok tertentu saja.
  2. Kondisi tidak menyenangkan yang dirasakan oleh masyarakat di mana kondisi ini mengganggu norma sosial yang ada di masyarakat.
  3. Masyarakat menganggap bahwa suatu masalah tertentu harus dicari solusinya agar masalah tersebut terpecahkan.
  4. Masyarakat menganggap perlunya pemecahan masalah dari akarnya atau secara menyeluruh di mulai dari pengendalian, pencegahan, dan, penyelesaian yang harus dilakukan oleh banyaknya kelompok dalam masyarakat.

PEMBAHASAN

Kesenjangan sosial ekonomi adalah keadaan yang tidak seimbang/timpang antara kelompok satu dengan yang lainnya dalam masyarakat. Hal ini berkaitan erat dengan perbedaan batas kemampuan finansial dan status sosial antara kelompok satu dengan yang lainnya yang menyebabkan adanya perbedaan yang mencolok (antara kelas atas dan bawah).

Faktor Penyebab Kesenjangan Ekonomi

1) Kondisi Demografi

Demografi berkaitan erat dengan kependudukan di mana kondisi ini akan berbeda-beda pengaruhnya bagi masyarakat satu dengan yang lainnya. Kondisi ini meliputi: jumlah penduduk, komposisi penduduk, dan persebaran penduduk.

2) Kondisi Pendidikan

Pendidikan merupakan social elevator yang berguna bagi setiap orang untuk meningkatkan status sosialnya, pendidikan sendiri merupakan kebutuhan semua orang. Hal yang mendasari perbedaan pada kondisi pendidikan adalah fasilitas dan kualitas/mutu pendidikan yang berbeda-beda di setiap wilayah, di mana terdapat perbedaan mencolok pada kedua hal tersebut antara di pelosok dan kota. Selain itu, pendidikan menjadi faktor yang sangat penting bagi kualitas sumber daya manusia (SDM) yang nantinya akan berpengaruh pada majunya suatu wilayah/negara.

3) Kondisi Ekonomi

Kondisi ekonomi merupakan salah satu faktor yang sangat berpengaruh pada ketimpangan sosial ekonomi. Seperti wilayah yang memiliki sumber daya alam unggulan dan faktor produksi yang melimpah akan lebih maju ketimbang wilayah yang tidak memiliki sumber daya alam unggulan. Hal ini menyebabkan adanya wilayah yang maju dan wilayah yang tertinggal karena tidak meratanya pembangunan antar wilayah.

4) Kondisi Kesehatan

Pemenuhan pada penyediaan fasilitas kesehatan akan sangat berpengaruh pada SDM di suatu wilayah. Namun sayangnya pemenuhan pada penyediaan fasilitas kesehatan di setiap wilayah berbeda-beda, sehingga mempengaruhi kualitas kesehatan masyarakat tersebut.

5) Kemiskinan

Kemiskinan juga merupakan salah satu faktor yang sangat berpengaruh pada kesenjangan sosial ekonomi. Jika tingkat kemiskinan di suatu wilayah/negara sangat tinggi, hal ini akan sangat berpengaruh kepada daya beli di masyarakat itu sendiri.

6) Kurangnya Lapangan Kerja

Kurangnya lapangan pekerjaan dapat meningkatkan jumlah pengangguran, hal ini sangat berpengaruh pada perekonomian masyarakat.

7) Perbedaan Status Sosial di Masyarakat

Stratifikasi sosial di masyarakat mulai dari kekuasaan, kekayaan serta kualitas pribadi merupakan faktor terjadinya perbedaan status sosial di masyarakat, seperti misalnya: majikan dengan buruh; kelas atas, menengah, dan bawah.

–·––·––·––·––·––·––·––·––·––·––·––·–

Detail Jawaban:

⚜ Mapel: Sosiologi

⚜ Kode soal: 20

⚜ Jenjang: 12 SMA

⚜ Materi: Ketimpangan Sosial

⚜ Kategorisasi: xx.xx

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh emdsih dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 24 Nov 22