Jelaskan apa yang kamu pahami tentang ketimpangan sosial akibat dari

Berikut ini adalah pertanyaan dari vangraini103 pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan apa yang kamu pahami tentang ketimpangan sosial akibat dari perubahan sosial di dalam globalisasi?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Di era tanpa batas (globalisasi seperti saat ini), ketimpangan sosial menjadi dampak yang sulit dihindari di suatu masyarakat. Hal ini pun akan menimbulkan permasalahan sosial. Di suatu negara, misalnya pengangguran, bukan sekadar dampak dari minimnya pendidikan dan kemampuan seorang individu. Lebih dari itu, masalah tersebut merupakan dampak sistemik dari perubahan-perubahan sosial. Ada beberapa ketimpangan sosial di era globalisasi yang hampir semua bidang terkena imbasnya seperti para pengangguran.

Secara spesifik, fenomena ini dapat memengaruhi perkembangan di tiga bidang, seperti:

1. Bidang Ekonomi

Adanya globalisasi menyebabkan perekonomian hanya tumbuh di beberapa wilayah, dengan sumber daya yang dikuasai oleh golongan tertentu. Salah satu contohnya, perubahan teknologi mengakibatkan hanya orang-orang yang memiliki pengetahuan atau keterampilan tertentu yang dapat terlibat dalam proses produksi. Di sisi lain, proses produksi yang dilakukan di negara lain demi alasan keamanan atau efisiensi, ada kemungkinan pemilik usaha akan memindahkan proses produksinya ke beberapa negara tertentu saja. Terakhir, perubahan kebijakan pemerintah, misalnya dihilangkannya subsidi juga dapat mengancam ekonomi kelompok-kelompok tertentu.

2. Bidang Politik

Adanya dominasi ekonomi negara maju terhadap negara lainnya berdampak pada dominasi di bidang politik. Misalnya Amerika Serikat yang didulang menjadi negara superpower memberikan pengaruh pada negara-negara lain dari segi kebijakan.

3. Bidang Budaya

Globalisasi menimbulkan dampak westernisasi yang berakibat terkikisnya budaya lokal, contohnya pada permasalahan bahasa.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sitinurazizah170806 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 09 May 22