Jelaskan faktor yg mempengaruhi kebudayaan!

Berikut ini adalah pertanyaan dari hildarismaelvariani2 pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan faktor yg mempengaruhi kebudayaan!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

\boxed{ \tt \: answer \: by: \green{}\boxed{ \tt \: Reivanramdhani01}}

faktor yang mempengaruhi kebudayaan:

1. faktor ras

pengertian ras di bagi menjadi dua bagian ada ras superior yaitu ras yang mampu menciptakan kebudayaan . dan yang ke dua yaitu ras imperior dimana ras imperior yaitu ras yang mampu mempergunakan hasil budaya dan menurut saja. oleh karena itu ras merupakan suatu faktor yang sangat mendukung tehhadap perkembangan suatu kebudayaan, yang mana harus ada dorongan dari induvidu manusia untuk membentuk kebudayaan tersebut. peran ras dalam mempengaruhi suatu kebudayaan tidak akan efektif  tanpa di dorong dengan kesadaran individu seseorang yang menjadi subjek dalam pengembangan kebudayaan.

2. faktor lingkungan geografis

jika kita cermati faktor yang kedua ini terdapat kalimat "geografis" yang mana dengan kata tersebut kita akan dapat mengartikan/mendeskripsikan bahwasanya hal ini akan bersangkutan dengan fenomena geosfernya seperti keadaan tanah, iklim, suhu udara, dan yang lainnya yang menyankut dengan alam dimana manusia bertempat tinggal. oleh karena itu lingkungan alam sangat mempengaruhi suatu kebudayaan daerah tertentu. misalanya orang yang tinggal di daerah yang iklimnya tropis dalam segi pakaiannya akan berbeda dengan orang yang tinggal di daerah yang suhunya subtropis.

3. faktor perkembangan teknologi

era globalisasi ini merupakan era yang berba modern dan terjadinya perkembangan teknologi ynag sangat pesat. tingkat perkembangan teknologi merupakan suatu faktor yang mempengaruhi kebudayaan. semakin pesat dan tinggi tingkat teknologi manusia, maka pengaruh lingkungan geografis akan semakin berkurang terhadap perkembanagan suatu kebudayaan. dikarenakan dengan teknologi yang mutakhir dapat mempermudah suatu bangsa untuk mengatasi lingkungan alam.

4. faktor hubungan antar bangsa

hubungan antar bangsa mempunyai suatu pengaruh yang signifikan terhadap kebudayaan. dapat kita buktikan dengan adanya peristiwa berikiut ini:

  • perembasan kebudayaan secara damai (penetration pasifique) hal tersebut terjadi dikarenakan adanya imigran dan menetap di negara lain. mereka membawa kebudayaan mereka dan diterima oloh bangsa di negri tersebut tanpa menimbukan kegoncangan masyarakat penerima.
  • akulturasi (culture contact),  akulturasi merupakan proses persilangan unsur kebudayaan asing dengan kebudayaan setempat dan di cerna menjadi kebudayaan sendiri.
  • difusi kebudayaan  ,difusi kebudayaan merupakan penyebaran unsur-unsur kebudayaan dari suatu tempat ke tempat lain.
  • culture creisse  ,merupakan perkawinan antara dua unsur budaya di suatu tempat yang merupakan diluar ke dua tempat kebuyaan tersebut.

5. faktor sosial

lapisan masyarakatdan hubungan interaksi sosial diantara suatu warga  akan membentuk suatu watak dan ciri-ciri dari masyarakat tersebut. hubungan antara anggota masyarakat dengan sesamanya akan mempunyai pengaruh terhadap kebudayaan seperti halnya pada masyarakat yang masih mempunyai jenjang dimensi stratifikasi sosial tersebut.

6. faktor religi

keyakinan yang dimiliki suatu masyarakat yang diyakini sejak lama maka akan sulit hilang dengan begitu saja. penghilangan suatu bentuk kebiasaan akan membutuhkan keberanaian dari individu- individu sebagai kreatifator dan inovator dalam pembangunan.

7. faktor prestige

faktor tersebut umumnya bersifat individual yang di populerkan di dalam kehidupan sosial. konkritisasi dari faktor tersebut akan mempunyai efek negative berupa pemaksaan diri ataupun keluarga, seperti halnya perayaan dan pesta besar besaran, kejadian tersebut secara ekonomis tidak bisa di pertanggung jawabkan.

8. faktor mode

faktor ini bukanlah sebagai motif ekonomi melainkan hasil budaya pada saat-saat tertentu. ini lebih bersifat temporer sebagai siklus yang terus menerus. faktor ini sedikit banyak berpengaruh terhadap kebudayaan.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh reivanramdhani01 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 07 Jun 21