Berikut ini adalah pertanyaan dari hanimaghfiroh47 pada mata pelajaran Sosiologi untuk jenjang Sekolah Dasar
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Jalan kaki merupakan olahraga yang dilakukan setiap hari dan dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh seseorang pada segala usia. Berjalan juga diketahui dapat menurunkan resiko mengalami penyakit tertentu. Semakin banyak berjalan maka manfaatnya akan semakin dapat dirasakan. Berikut beberapa manfaat dari jalan kaki yang dapat dijabarkan
Membakar Kalori
Berjalan dapat membantu membakar kalori dan menjaga berat badan tetap ideal. Pembakaran kalori juga tergantung pada faktor lain seperti kecepatan berjalan, jarak yang ditempuh, medan yang ditempuh dan berat badan.
Meningkatkan Kekuatan Jantung
Berjalan selama 30 menit sehari selama 5 hari berturut- turut dapat menurunkan resiko terjadinya penyakit jantung coroner sebanyak 19%.
Menurunkan Kadar Gula Dalam Darah
Berjalan kaki singkat setelah makan dapat membantu menurunkan kadar gula darah. Penelitian menemukan bahwa berjalan kaki selama 15 menit setiap setelah makan dapat menurunkan kadar gula darah.
Meredakan Nyeri Sendi
Berjalan kaki dapat menjaga sendi termasuk pada lutut dan pinggul. Dengan berjalan akan membantu memperkuat dan melumasi otot yang menopang sendi. Berjalan dapat meredakan nyeri bagi seseorang dengan radang sendi. Berjalan sejauh 1,6 km dalam satu minggu dapat mencegah arthritis.
Memperbaiki Mood
Berjalan dapat membantu menjaga kestabilan mood. Menurut penelitian, berjalan dapat membantu mengurangi kecemasan, depresi dan suasana hati yang tidak baik. Untuk mendapatkan manfaat ini, berjalanlah selama 30 menit atau berolahraga dengan intensitas sedang tiga hari dalam seminggu.
Menguatkan Otot Kaki
Berjalan dapat menguatkan otot-otot pada kaki terutama jika berjalan di area berbukit atau tanjakan. Selain dengan berjalan, menguatkan kaki juga dapat dilakukan dengan bersepeda, lari, squat atau berenang.
Penjelasan:
maaf kalo salah
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nino29april dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 02 May 22