keunikan musik arumba​

Berikut ini adalah pertanyaan dari eayj pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Keunikan musik arumba​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Arumba merupakan salah satu jenis musik rakyat yang sudah ada sejak tahun 1960-an di daerah Jawa Barat. Perkembangannya tidak terlepas dari perjalanan seni angklung yang dikembangkan oleh Daeng Sutigna sejak tahun 1938. Pada waktu itu angklung adalah seni musik bambu yang dimainkan secara massal oleh puluhan bahkan ratusan orang. Sekitar tahun 1960-an, seorang seniman angklung bernama Joes Rosadi mencoba memainkan angklung Pak Daeng ini secara perseorangan. Ia menggantungkan angklung-angklung melodi Pa Daeng ini pada tiang gantungan bertingkat dua, dimana nada-nada pokoknya digantungkan di tingkat bawah, sedangkan nada-nada sisipannya di tingkat atas. Penataan angklung seperti ini menjadikannya dapat dimainkan cukup oleh satu orang saja. Begitu juga  angklung akompanyemen dan ko-akompanyemennya. Tahun 1966, setelah melihat konsep angklung yang digagas oleh Joes Rosadi, Muhamad Burhan mendapat kesempatan untuk melatih satu grup angklung perseorangan di kota Cirebon yang bernama "Arumba Cirebon", yang artinya Alunan Rumpun Bambu. Kegiatan ini memunculkan beberapa perubahan penggunaan musik bambu dalam grup tersebut, baik bentuk maupun komposisinya. Angklunga kompanyemen dan ko-akompanyemen yang berfungsi sebagai pengiring, diubah dengan penggunaan calung diatonis-kromatis yang menyerupai gambang bambu. Tujuannya adalah agar dapat lebih fleksibel dalam memainkan berbagai macam irama dan lebih mudah mendapatkan akor-akornya. Tahun 1970, sepeninggal Muhamad Burhan yang kembali ke Bandung, pengembangan musik arumba dilanjutkan di Padepokan Saung Angklung Udjo untuk memenuhi kekurangan-kekurangan yang saat itu masih dirasakan. Sejak saat itu musik arumba mulai menemukan bentuknya dan semakin hari semakin dikenal masyarakat.

Penjelasan:

Itu yaaaaaa

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Lasrika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 23 May 22