Dalam pameran, sekretaris bertugas sebagai…

Berikut ini adalah pertanyaan dari vivo9095 pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Dalam pameran, sekretaris bertugas sebagai…

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pameran adalah suatu wadah dan cara untuk menampilkan hasil karya baik karya seni dua dimensi atau karya seni tiga dimensi. Dalam pelaksanaany, pameran diawali dengan pembentukan panitia salah satu nya adalah sekretaris. Berdasarkan namanya sekretaris bertugas membantu ketua dalam urusan administrasi seperti pembuatan dokumen, surat-surat, proposal kegiatan, dan mencatat segala hal yang berkaitan dengan pameran yang akan diadakan.

Pembahasan

Penyelenggaraan pameran diawalai dengan pembentukan panitia agar proses penyelenggarannya dapat berjalan lancar. Pembentukan panitia bisa bervarisasi tergantung dengan kegiatan yang akan dilakukan. Dalam penyelenggaraan pameran biasanya terdapat susunan kepanitian seperti berikut:

  • Pembimbing disini merupakan orang yang dapat mengarahkan kegiatan pameran. Jika pameran dilakukan disekolah biasanya yang menjadi pembimbng adalah guru.
  • Ketua, merupakan koordinator suatu kegiatan yang bertanggung jawab atas segala hal yang menyangkut kelancaran pameran. Ketua   diharapkan mampu untuk mencari jalan keluar jika terjadi masalah dalam pelaksanaan pameran.
  • Wakil ketua adalah pendamping ketua yang bertugas dan bertanggung jawab atas kepengurusan berbagai hal. Memperlancar kegiatan seksi-seksi, dan mampu mengganti (melaksanakan) tugas ketua bila ketua berhalangan.
  • Bendahara bertanggung jawab penuh atas biaya penyelenggaraan pameran meliputi penggunaan, penyimpanan dan penerimaan uang dana yang masuk.
  • Sekretaris membantu ketua dalam urusan administrasi seperti pembuatan dokumen, surat-surat, proposal kegiatan, dan mencatat segala hal yang berkaitan dengan pameran yang akan diadakan.
  • Seksi publikasi, bertugas menginformasikan khalayak umum melalui berbagai media, seperti poster, surat pemberitahuan, spanduk, undangan, katalog, dan sebagainya.
  • Seksi perlengkapan, bertugas mengusahakan peralatan yang diperlukan untuk pameran.
  • Seksi dekorasi, bertugas mengatur ruangan dan tata letak hasil karya yang dipamerkan.
  • Seksi konsumsi, bertanggung jawab menyediakan konsumsi bagi para petugas pameran dan pengunjung pameran.
  • Seksi P3K, bertugas menyiapkan obat-obatan dan sarana kesehatan lainnya selama pameran.
  • Seksi dokumentasi, bertugas membuat dokumentasi berupa foto, video, dan catatan penting untuk disimpan sebagai arsip yang bisa digunakan sebagai tolok ukur dan wawasan di masa mendatang.
  • Seksi keamanan, bertanggung jawab menjaga ketertiban dan keamanan lokasi pameran, khususnya keamanan karya-karya yang dipamerkan.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang manfaat  teknologi sangat berperan penting dalan pelaksanaan event micehttps://yomemimo.com/tugas/45315876
  2. Materi tentang evaluasi kegiatan setelah pameran yomemimo.com/tugas/48882457
  3. Materi tentang rancangan poster pameran gerabah yomemimo.com/tugas/50469225

Detail jawaban

Kelas: 9

Mapel: Seni budaya

Bab: 10 Pameran

Kode: 9.19.10

#AyoBelajar #SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mawarniika162 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 09 Jun 22