tolong dijawab ya ka1.apakah arti penting pencahayaan terhadap keberhasilan pementasan

Berikut ini adalah pertanyaan dari azmiauliafairuziah pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tolong dijawab ya ka1.apakah arti penting pencahayaan terhadap keberhasilan pementasan tari?
2.sebutkan ciri ciri musik : a.dangdut
b. pop
3.sebutkan tujuan pemeran seni musik !
4.dalam seni tari terkandung 4 unsur keindahan sebutkan!
5.jelaskan yang dimaksud managemen pementasan!
6. jelaskan tugas seorang sutradara!
7.sebutkan yang termasuk managamen artistik dalam pementasan teater!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1.pencahayaan/tata lampu berfungsi untuk membentuk situasi, menyinari gerak pelaku dan mempertajam ekpresi demi menciptakan karakter pelaku.

2. Dangdut :

-Banyak menggunakan alat musik akustik, seperti gendang, dan lain-lain.

-Menggunakan alat musik organ mekanik serta biola.

-Lirik lagunya sangat mudah dicerna dan dipahami oleh masyarakat sehingga tidak susah untuk diterima masyarakat.

Pop :

-melodi mudah diterapkan di berbagai karakter lirik.

-sangat fleksibel jika dipadukan dengan jenis style lain.

-lagu pada umumnya mudah disenandungkan dan diserap.

-harmoni tidak terlalu rumit dan tempo bervariasi.

3.Tujuan pemain musik melakukan eksplorasi bunyi adalah untuk menemukan beragam bunyi (nada) yang selanjutnya dipergunakan sebagai bahan dalam membuat karya musik yang utuh.

4.Dalam seni tari, terdapat unsur-unsur keindahan yang meliputi wiraga, wirama, wirasa, dan wirupa.

5.Manajemen pertunjukan seni adalah suatu kegiatan mengatur dan memanfaatkan segala sumber daya yang ada dalam menyelenggara-kan kegiatan yang berhubungan dengan pertunjukan seni tari, seni musik, dan seni teater yang dapat memberi kepuasan dan kesan yang indah serta menyenangkan penonton dan seniman itu sendiri.

6.sutradara adalah orang yang memberi pengarahan dan bertanggung jawab atas masalah artistik dan teknis dalam pementasan drama, pembuatan film, dan sebagainya.

7.PEMENTASAN TEATER - STAF ARTISTIK

-Desainer Dekorasi.

-Desainer Tata Busana.

-Desainer Tata Lampu.

-Desainer Tata Rias.

-Desainer Tata Suara.

Penjelasan:

SEMOGA MEMBANTU YA:)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh karismadwi2508 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 10 Jul 22