Pameran lukisan yang hasil dari penjualan karyanya semata-mata sebagai keuntungan

Berikut ini adalah pertanyaan dari praptidzakwan7950 pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Pameran lukisan yang hasil dari penjualan karyanya semata-mata sebagai keuntungan senimanya dan /atau penyelenggaranya. Pameran jenis ini memiliki tujuan yaitu ?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Pameran Lukisan

Penjelasan:

Pengertian pameran

Pameran adalah kegiatan yang dilakukan untuk menyajikan karya seni rupa guna dikomunikasikan sehingga mendapat diapresiasi oleh masyarakat luas. Pameran dilakukan untuk menyampaikan ide atau gagasan perupa kepada public, melalui media karya seni yang dibuatnya.

Melalui kegiatan pemaran inilah, maka para diharapkan dapat terjadi komunikasi antara perupa yang diwakili oleh karya seninya dengan para apresiator. Pameran dapat diselenggaran di berbagai tempat, seperti di galeri, mall, museum, jalanan, termasuk di sekolah.

Umumnya, penyelenggaraan pameran di sekolah digunakan untuk menyajikan materi pameran berupa hasil studi para siswa, yang berasal dari kegiatan pembelajaran kurikuler maupun kegiatan ekstrakurikuler. Pameran di sekolah juga dapat dilakukan untuk menyajikan karya para perupa dan seniman profesional untuk diapresiasi oleh warga sekolah.

Tujuan Pameran Seni

Dalam bidang kesenirupaan, kegiatan pameran adalah hal yang amat penting. Bagi siswa, mengunjungi pameran juga merupakan hal penting untuk dapat menambah ilmu pengetahuan serta untuk meningkatkan apresiasi dan mempertajam imaginasi juga intuisinya.

Melalui pameran, para siswa dapat memperkenalkan karya-karya yang dibuatnya kepada masyarakat yang lebih luas, baik pada masyarakat di lingkungan sekolah ataupun masyarakat umum.

Umumnya, sekolah mengadakan kegiatan pameran seni pada akhir semester atau akhir tahun ajaran maupun ketika tengah memperingati hari-hari besar tertentu. Tujuan penyelenggaraan pameran di sekolah sendiri dapat berbagai macam, seperti untuk tujuan sosial, tujuan kemanusiaan, tujuan komersial, dan tujuan yang terkait pendidikan.

Jika tujuan pameran adalah untuk tujuan sosial, baik dalam skala besar maupun skala terbatas di sekolah, maka karya seni tersebut secara khusus dipamerkan demi kepentingan sosial. Bisa untuk penggalangan dana, atau sebagai bentuk apresiasi terhadap peristiwa sosial tertentu.

Jika tujuan pameran adalah tujuan komersial, maka kegiatan ini bertujuan untuk dapat menghasilkan profit atau keuntungan, terutama keuntungan bagi seniman dan pihak penyelenggara pameran. Sebuah kegiatan pameran yang diselenggarakan dengan tujuan komersial juga mengharap agar karya yang dipamerkan dapat terjual dan mendatangkan keuntungan bagi pemilik karya maupun untuk pihak penyelenggara pameran.

Tujuan kemanusiaan dalam kegiatan pameran dilakukan demi kepentingan pelestarian, pembinaan nilai-nilai, serta untuk pengembangan hasil karya seni budaya yang dimiliki oleh masyarakat. 

Sedangkan bila pameran bertujuan sosial kemanusiaan, maka dana dari hasil penjualan karyatersebut umumnya digunakan untuk kegiatan sosial kemanusiaan. Misalnya untuk disumbangkan ke korban bencana alam, ke panti asuhan, atau untuk masyarakat tertentu yang tidak mampu.

Jika dilihat dari konteks pembelajaran atau pendidikan seni rupa di sekolah, tujuan utama pameran adalah untuk mendapatkan apresiasi dan tanggapan dari pengunjung, demi meningkatkan kualitas berkarya para siswa selanjutnya dan untuk peningkatan wawasan kesenirupaan.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh harrypotterlovers dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 14 Jul 21