tuliskan 5 unsur menggambar model ?​

Berikut ini adalah pertanyaan dari markescipto pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tuliskan 5 unsur menggambar model ?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Tuliskan 5 unsur menggambar model yaitu:

  1. Garis, Merupakan suatu titik yang ditarik dan diulang secara terus menerus hingga membentuk suatu jalur.
  2. Bentuk, merupakan suatu garis yang bertemu dan membentuk suatu bentuk dasar yaitu seperti segitiga, persegi dan lingkaran.
  3. Bidang, merupakan suatu bentuk ketika akan dibuat menjadi tiga dimensi seperti segitiga yang menjadi piramida, lingkaran yang menjadi bola dan persegi yang menjadi kubus.
  4. Tekstur, merupakan suatu kualitas permukaan yang menyemayami objek. Tekstur ada yang berpori, lembut, licin (memantulkan cahaya).
  5. Gelap terang, merupakan suatu gelap atau terangnya benda yang menyangkut dua unsur yaitu bayangan (bagian gelap) dan cahaya (bagian terang).

Pembahasan

Menggambar Model adalah menggambar dengan menirukan suatu model yang telah ditentukan, baik model dari benda alam, benda mati ataupun manusia yang sebagai modelnya. Menggambar model dilakukan dengan cara mengamati dan melihat model secara langsung dan diikuti dengan menggambarnya di atas media gambar.

Berikut ini prinsip-prinsip menggambar model yaitu:

  1. Komposisi, merupakan suatu prinsip dengan cara menyusun dan mengatur objek yang digunakan sebagai model gambar sehingga hasilnya tampak menarik dan indah.
  2. Proporsi, merupakan suatu perbandingan ideal dan harmonis antara bagian-bagian benda yang menjadi objek model gambar dan sedang diamati dan ditiru bentuknya.
  3. Keseimbangan, merupakan suatu hubungan antara benda dalam komposisi tetap dalam porsi yang sesuai, sehingga komposisi tampak seimbang. Keseimbangan gambar ini dapat diperoleh melalui pemilihan objek yang imbang. Misalnya yaitu saat menggambar apel merah yang sangat kontras warnanya, maka seimbangkanlah dengan benda yang lainnya seperti buah-buahan dan sayur-sayuran yang berwarna hijau lembut.
  4. Kesatuan, merupakan suatu keserasian antar objek gambar yang dapat membuat bermacam-macam objek dalam satu bingkai yang sama tampak menyatu. Kesatuan gambar ini dapat diperoleh melalui penyamaan kualitas bayangan dan cahaya, kemiripan bentuk, atau jenis senada.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang letak menggambar model yomemimo.com/tugas/11364235
  2. Materi tentang menggambar model yomemimo.com/tugas/380980
  3. Materi tentang cara gambar model yomemimo.com/tugas/1731176

Detail jawaban

Kelas: 8 (Delapan)

Mapel: Seni Budaya

Bab: 1 Menggambar Model

Kode: 8.19.1

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 04 Nov 20